Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147671
Title: Mempelajari pembuatan senyawa epoksi dari minyak kelapa sawit kasar
Authors: Soeprapto, R. Hardi
Djatmiko, Bambang
Tri Hayati
Haya, Marlina Daniel
Issue Date: 1991
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari proses pembuatan senyawa epoksi dari minyak kelapa sawit kasar, pengaruh konsentrasi pelarut dan suhu terhadap senyawa epoksi yang dihasilkan serta menentukan kondisi proses epoksidasi yang dapat menghasilkan rendemen yang tertinggi. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap Faktorial, 2 kali ulangan dengan 2 faktor perlakuan. Perlakuan yang diterapkan adalah konsentrasi pelarut dan suhu. Konsentrasi pelarut terdiri dari 3 taraf, yaitu 10%, 20% dan 30%, sedangkan suhu terdiri dari 4 taraf, yaitu 60 65°C, 65 70°C, 70 75°C dan 105°C. 100 Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi pelarut berpengaruh terhadap Kandungan Oksiran dan Viskositas. Peningkatan konsentrasi pelarut akan meningkatkan Kandungan Oksiran dan menurunkan Viskositas. Suhu berpengaruh terhadap semua parameter yang diukur. Peningkatan suhu akan meningkatkan Kandungan Oksiran, menurunkan Bilangan Iod, meningkatkan kepekatan Warna dan meningkatkan Viskositas senyawa epoksi minyak kelapa sawit kasar yang diperoleh. Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa senyawa epoksi minyak kelapa sawit kasar dengan rendemen yang ter- tinggi diperoleh dari kombinasi perlakuan 10% pelarut dan suhu 100 105°C, yaitu senyawa epoksi dengan Kandungan Oksiran (3.4%) dan Bilangan Iod (1.4).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147671
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F91mdh.pdf
  Restricted Access
10.3 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.