Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146637| Title: | Pengujian efektifitas beberapa macam insektisida terhadap aphis gossypii glov pada tanaman kedelai |
| Authors: | Sukirno, Suroto Rati, Darmeinis |
| Issue Date: | 1983 |
| Publisher: | IPB University |
| Abstract: | Berbagai macam gangguan dapat terjadi pada tanaman kedelai, diantaranya adalah terjadinya serangan hama yang dapat menurunkan produksi. Untuk menanggulangi masalah tersebut dapat dilakukan beberapa cara, diantaranya pengendalian dengan menggunakan insektisida. Kutu daun (A. gossypii Glov.) merusak tanaman dengan menghisap cairan tanaman, biasanya menyerang daun muda. Kutu daun dapat menyebabkan daun menjadi tidak normal (keriting), tanaman tumbuh kerdil, bahkan dapat mematikan tanaman. Selain itu kutu daun juga dapat menjadi vektor bagi penyakit virus. Insektisida yang diuji dalam percobaan adalah Diazinon 60 EC, Elsan 60 EC, Sumithion 50 EC, Furadan 3 G dan Temik 10 G. Pengamatan terhadap mortalitas kutu daun dilakukan sehari setelah kutu tersebut diinfestasikan pada tanaman kedelai. Dari hasil pengamatan diketahui bahwa semua insektisida yang diuji menunjukkan efektifitas yang baik untuk mengendalikan kutu daun. Insektisida butiran seperti Furadan 3 G dan Temik 10 G menunjukkan efektifitas yang lebih lama, bila dibandingkan dengan insektisida yang berbentuk cairan. Hal ini terjadi karena sifatnya yang sistemik dan residunya dapat bertahan lama dalam organ tanaman. |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146637 |
| Appears in Collections: | UT - Plant Protection |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| A83dra.pdf Restricted Access | 9.33 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.