Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146621
Title: Nilai karkas dan non karkas sapi Australian commercial cross yang dipelihara secara feedlot pada lama penggemukan berbeda
Authors: Priyanto, Rudy
Komariah
Yusuf, Sutriani
Issue Date: 1998
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai karkas dan non karkas Sapi Australian Commercial Cross yang dipelihara secara feedlot pada lama penggemukan berbeda, sehingga diperoleh sapi yang secara ekonomis menguntungkan. Delapan belas ekor Sapi Australian Commercial Cross (ACC) jantan kebiri, hasil penggemukan selama 60, 90 dan 120 hari yang berasal dari perusahaan penggemukan PT. Kariyana Gita Utama Cicurug, Sukabumi. Penelitian ini dilaksanakan di RPH PT. Sampico Adhi Abattoir Tambun, Bekasi. Sapi dipilih dan dikelompokkan berdasarkan kondisi tubuh, kemudian dipotong dan dipelajari komposisi karkas dan non karkasnya. Peubah yang diamati adalah bobot dan persentase karkas, bobot dan persentase komponen karkas, bobot dan persentase komponen non karkas dan nilai ekonomi karkas dan non karkas. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok dengan perlakuan lama penggemukan 60, 90 dan 120 hari. Pengelompokan berdasarkan kondisi tubuh yaitu kondisi kurus tapi sehat dan kondisi sedang tapi sehat dan setiap kelompok terdiri dari 3 ulangan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan Analisis Peragam (ANCOVA), dimana bobot awal dipakai sebagai faktor koreksi untuk menghilangkan pengaruh keragaman yang besar pada bobot awalnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama penggemukan mempengaruhi bobot karkas dan komponen karkas yaitu daging dan lemak, tetapi bobot tulang tidak berbeda nyata, dimana bobot karkas, daging dan lemak nilainya meningkat dengan bertambahnya lama penggemukan sedangkan bobot tulang relatif konstan. Persentase komponen karkas yaitu daging, lemak dan tulang berbeda nyata pada setiap lama penggemukan, tetapi tidak...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146621
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D98SYU.pdf
  Restricted Access
7.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.