Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146504
Title: Pengaruh beberapa jenis pakan terhadap produksi telur dan lama siklus hidup Corcyra cephalonica Stainton (Lepidoptera:Pyralidae)
Authors: Kartosuwondo, Utomo
Sartiami, Dewi
Meliala, Muhammad Agus Suryadi
Issue Date: 1996
Publisher: IPB University
Abstract: Pengendalian hayati dengan menggunakan parasitoid telur dari famili Trichogrammatidae mempunyai peluang baik. Parasitoid telur tersebut potensial dalam mengendalikan serangga hama di lapang, seperti penggerek batang jagung, penggerek batang tebu, penggerek batang padi, penggerek buah kakao dan lain-lain. Parasitod ini dapat dibiakkan secara massal di laboratorium dengan menggunakan telur dari serangga Corcyra cephalonica Stainton (Lepidoptera: Pyralidae) sebagai "factitious host". Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produksi telur tertinggi dan lama siklus hidup C. cephalonica pada beberapa jenis pakan yang digunakan, dilakukan di Laboratorium Pengendalian Hayati, Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Penelitian ini berlangsung pada bulan Desember 1995 sampai dengan Februari 1996. Rancangan percobaan pada penelitian ini adalah rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan pakan dan 4 ulangan. Perlakuan I dengan menggunakan pakan pellet, perlakuan II dengan menggunakan pakan dedak, perlakuan III dengan menggunakan pakan tepung jagung dan perlakuan IV dengan menggunakan pakan campuran pellet dan tepung jagung dengan perbandingan 1:1. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146504
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A96mas.pdf
  Restricted Access
8.78 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.