Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146288
Title: Studi kasus otodectic mange akibat infestasi otodectes cynotis pada anjing di Rumah Sakit Hewan Jakarta selama perode Januari 1999 - Desember 2000
Authors: Hadi, Upik Kesumawati
Hamdi, Husnul
Poetri, Okti Nadia
Issue Date: 2002
Publisher: IPB University
Abstract: Otodectic mange merupakan penyakit kulit yang menyerang telinga karnivora dan disebabkan oleh infestasi Otodectes cynotis. Gejala klinis pada anjing yang menderita penyakit ini adalah adanya gerakan mengeleng-gelengkan kepala ke salah satu sisi atau kedua sisi, menggaruk-garuk telinga, yang diikuti kegelisahan, rengekan, dan pekik kesakitan. Pada kasus yang berat dapat terlihat adanya gejala konvulsi. Kasus otodectic mange pada anjing yang ditemukan selama periode Januari 1999-Desember 2000 adalah sebanyak 67 ekor. Penyakit ini menyerang baik pada anjing jantan maupun anjing betina. Anjing-anjing ini terdiri atas anjing ras (61,20%), anjing lokal (11,94%), dan anjing bastar (26,86%). Kisaran umur anjing penderita otodectic mange bervariasi antara 8 minggu hingga 11 tahun. Anjing-anjing berusia satu tahun keatas (74,63%) lebih banyak terserang penyakit ini daripada yang berusia satu tahun dan satu tahun ke bawah (23,37%). Penanganan kasus otodectic mange di RSHJ diawali dengan pembersihan saluran telinga, diikuti dengan pemberian ivermektin dengan dosis 200-400 µg/kg BB secara subkutan dan kemicetine tetes telinga secara topikal. Secara umum, derajat kesembuhan yang dicapai di RSHJ sangat baik (92,54%). Derajat kesembuhan anjing jantan lebih besar (100%) daripada anjing betina (92,31%). Anjing berusia satu tahun dan satu tahun ke bawah memiliki derajat kesembuhan yang lebih tinggi daripada anjing berusia satu tahun ke atas. Pada anjing berbulu pendek derajat kesembuhannya lebih tinggi daripada anjing berbulu panjang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146288
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B02onp.pdf
  Restricted Access
5.73 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.