Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146098
Title: Pengaruh enam jenis ekstrak tumbuhan famili asteraceae terhadap aktivitas makan, mortalitas dan perkembangan larva Crocidolomia binotalis zeller (Lepidoptera : Pyralidae)
Authors: Dadang
Situmorang, Erika L.F.R.
Issue Date: 2001
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Fisiologi dan Toksikologi Serangga, Jurusan HPT, Fakultas Pertanian, IPB mulai bulan Maret sampai September 2001. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh enam jenis ekstrak tumbuhan famili Asteraceae terhadap aktivitas makan, mortalitas, dan perkembangan larva C. binotalis. Uji mortalitas, aktivitas makan, dan perkembangan larva dilakukan pada tingkat konsentrasi 0.5%, 1%, 3%, dan 5%. Semua pengujian dibandingkan dengan kontrol. Pengujian enam jenis ekstrak pada konsentrasi 0,5%-5% tidak memberikan pengaruh terhadap mortalitas larva C. binotalis. Ekstrak A. vulgaris memberikan penghambatan makan pada uji pilihan sebesar 59,0%-73,5%. Ekstrak ini dapat memperlama perkembangan larva instar II ke III selama 0,8-2 hari dibandingkan dengan kontrol. Ekstrak Blumea balsamifera pada konsentrasi 0,5%-5% dengan metode pilihan menunjukkan efek penghambatan makan yang tinggi yaitu sebesar 68,1%- 80,0%, ekstrak ini juga dapat memperlama perkembangan larva instar II ke instar III selama 0,8-1,7 hari. Ekstrak Cosmos caudatus tidak memberikan pengaruh terhadap mortalitas dan aktivitas makan larva C. binotalis dan pada konsentrasi 1%-5%, ekstrak ini dapat memperlama perkembangan larva instar II ke IV selama 0,7-0,9 hari. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/146098
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A01elf.pdf
  Restricted Access
9.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.