Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145849
Title: Pengaruh bobot telur terhadap nisbah kelamin, daya tetas dan penyusutan telur itik tegal
Authors: Rukadi, Sumono
Ulupi, Niken
Biyatmoko, Danang
Issue Date: 1991
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Ilmu Produksi Ternak Unggas Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor, dimulai pada tanggal 25 November 1990 sampai dengan tanggal 3 Januari 1991. Sebagai materi penelitian yang digunakan adalah telur tetas Itik Tegal sebanyak 300 butir, berasal dari peternakan rakyat di Cianjur. Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah nisbah kelamin, daya tetas dan penyusutan telur. Untuk mengetahui pengaruh perlakuan terhadap peubah diamati dianalisis dengan menggunakan sidik ragam. yang Data dalam persen sebelum dianalisis ditransformasikan ke dalam Aresin V% Hasil penelitian menunjukkan bahwa rataan bobot telur Itik Tegal yang diperoleh adalah sebesar 66.73 ± 4.02 gram. Bobot telur ternyata berpengaruh sangat nyata (P < 0.01) terhadap rataan nisbah kelamin. Kelompok Telur berat menghasilkan rataan nisbah kelamin sebesar 1.95 ± 0.48, sedang Kelompok Telur Ringan menghasilkan rataan nisbah kelamin sebesar 0.25 ± 0.04. Bobot telur tidak berpengaruh nyata terhadap rataan daya tetas. Rataan daya tetas pada Kelompok Telur Berat dan Kelompok Telur Ringan masing-masing sebesar 40.89±6.91 persen dan 30.21 ± 4.01 persen. Bobot telur tidak berpengaruh nyata terhadap rataan persentase penyusutan telur. Rataan persentase penyusutan telur pada Kelompok Telur Berat dan Kelompok Telur Ringan masing-masing sebesar 5.02 ± 0.62 persen dan 5.39 1.12 persen.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145849
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D91DBI.pdf
  Restricted Access
4.72 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.