Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145139
Title: Analisis wilayah jelajah harian kuda liar (Equus caballus Linnaeus) di Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo
Authors: Santosa, Yanto
Kartono, Agus P.
Kumara, Indra
Issue Date: 1997
Publisher: IPB University
Abstract: Kuda liar (Equus caballus) di P. Rinca, TN. Komodo merupakan kuda "feral". Secara ekologis kuda liar ini merupakan mangsa bagi komodo. Keberadaan kuda liar di P. Rinca ini perlu dilestarikan dan dikelola dengan baik, sehingga dapat berperan baik sebagai daya tarik wisatawan maupun kelangsungan ekosistem. Untuk mencapai keberhasilan pengelolaan spesies ini, diperlukan data tentang bio-ekologi kuda liar. Namun demikian hasil-hasil penelitian tentang kuda liar masih relatif terbatas. Oleh karena itu perlu adanya penelitian tentang bio-ekologi, yang salah satunya adalah wilayah jelajah kuda liar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui luas wilayah jelajah harian kuda liar, panjang lintasan pergerakan harian kuda liar, dan karakteristik habitat kuda liar. Hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai informasi dasar bagi pihak pengelola Taman Nasional Komodo untuk pengelolaan habitat kuda liar dan pelestariannya. Penelitian dilakukan di Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur, antara Maret Mei 1996. Pengamatan dilakukan pada satu kelompok kuda liar yang ada di Loh Kima. Metode pengamatan yang digunakan adalah scan sampling dengan interval waktu 20 menit, secara time series yakni pagi (06.00-10.00 WITA), siang (10.00-14.00 WITA) dan sore (14.00-18.00 WITA). Parameter yang diukur dan diamati adalah: 1). Panjang lintasan pergerakan harian, 2). Luas wilayah jelajah harian, 3). Frekuensi aktivitas, 4). lama perjumpaan, dan 5). Karakteristik habitat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa panjang lintasan pada periode pagi hari 695 ±278 m, siang hari 301 ± 98 m dan sore hari 560 ± 146 m. Panjang lintasan harian sejauh 1.616 ± 1.267 m.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145139
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File SizeFormat 
E97iku.pdf
  Restricted Access
17.25 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.