Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145076
Title: Kajian karakteristik kawasan hutan Angke-Kapuk untuk pembinaan habitat burung air sebagai penunjang kegiaatan wisata di DKI Jakarta
Authors: Alikodra, Hadi S.
Mulyani, Yeni Aryati
Purwaningsih, Martha Sri
Issue Date: 1995
Publisher: IPB University
Abstract: Perkembangan suatu kota dan meningkatnya berbagai aktivitas manusia, menyebabkan kondisi lingkungan di dalam maupun di luar kawasan konservasi telah mengalami banyak perubahan. Salah satu kawasan konservasi yang semakin menyempit adalah Kawasan Hutan Angke-Kapuk, termasuk didalamnya Cagar Alam Muara Angke, Hutan Wisata Muara Kamal dan Hutan Lindung. Kawasan ini telah mengalami perubahan dengan adanya pembangunan pemukiman Pantai Indah Kapuk yang mereklamasikan tanah rawa menjadi kawasan pemukiman. Dari beberapa penelitian terdahulu, diketahui bahwa Kawasan Hutan Angke- Kapuk yang terletak di wilayah perkotaan (Jakarta) merupakan habitat bagi burung- burung air. (Avenzora, 1988 dan Nainggolan, 1994). Dalam kaitannya dengan pembinaan habitat dan Bird watching, wilayah perkotaan sesungguhnya dapat dibina untuk melestarikan burung. Untuk menunjang upaya pelestarian burung serta meningkatkan rasa memiliki terhadap burung, khususnya burung-burung air, diadakan suatu penelitian di Kawasan Hutan Angke-Kapuk, yang meliputi Cagar Alam Muara Angke, Perumahan Pantai Indah Kapuk dan Hutan Wisata Kamal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek ekologis kehidupan burung air (keanekaragaman, kelimpahan, komposisi, penyebaran, penggunaan habitat), kondisi komponen habitat burung air (komposisi dan struktur vegetasi, ketersediaan pakan, tempat bersarang dan tempat beristirahat) dan kondisi kawasan sebagai habitat burung air. Diharapkan penelitian ini dapat memberikan bahan pertimbangan bagi pemerintah DKI dan Sub BKSDA DKI Jakarta sebagai perencana kawasan dalam menentukan langkah kebijaksanaan dalam pengelolaannya, dalam hal ini kaitannya sebagai tempat kegiatan wisata.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145076
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File SizeFormat 
E95MSP.pdf
  Restricted Access
21.12 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.