Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144655
Title: Pengaruh kepadatan tanah, media tumbuh dan cendawan ektomikorhiza terhadap pertumbuhan semai encolyptus urophylla S.T.Blake
Authors: Supriyanto
Arifjaya, Nana M.
Risdanarti, Yuniar
Issue Date: 1999
Publisher: IPB University
Abstract: Sistem silvikultur Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI) merupakan salah satu bentuk pengelolaan hutan alam tropika di Indonesia pada hutan tidak seumur. Salah satu pedoman TPTI adalah dengan melaksanakan penanaman pada areal terbuka, antara lain bekas jalan sarad, TPn dan TPК. Namun kegiatan tersebut masih banyak menemui kegagalan karena terjadinya pemadatan tanah oleh alat- alat berat. Pemadatan tanah berakibat buruk terhadap pertumbuhan tanaman karena sistem perakarannya tidak berkembang, laju pergerakan air terhambat, memburuknya sirkulasi udara tanah dan pengurangan porositas tanah. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka diperlukan usaha pemecahan masalah melalui pemilihan jenis tanaman yang cocok dan melalui pendekatan teknologi yang tepat. Pemanfaatan teknologi dilakukan dengan penambahan bahan organik untuk memperbaiki sifat-sifat tanah dan penggunaan mikorhiza untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan hidup bibit di lapangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepadatan tanah, media tumbuh dan cendawan ektomikorhiza terhadap pertumbuhan semai Eucalyptus urophylla S.T. Blake. Penggunaan tanah dan kompos sebagai media tumbuh dan cendawan ektomikorhiza diharapkan dapat mempengaruhi pertumbuhan semai dalam mengatasi efek pemadatan tanah. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Mekanika dan Fisika Tanah FATETA IPB, Rumah Kaca Silvikultur FAHUTAN IPB dan Laboratorium Bioteknologi dan Pemuliaan Pohon SEAMEO- BIOTROP Bogor pada bulan Mei 1998 sampai dengan Maret 1999. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari benih Eucalyptus urophylla, spora cendawan ektomikorhiza Scleroderma dictyosporun dan Rhizopogon luteolus, tanah podsolik merah kuning, pasir, kompos, vapam, parafin, sodium alginate, kristal calsium clorit, alkohol, xylol, alcian blue 91%, safranin 1%, tissue dan aquadest. Sedangkan alat-alat yang digunakan bak kecambah, ayakan, autoklave, handspryer, pipa paralon dan tutup pipa (dop), gergaji, biji plastik, glue gun, bor kayu, plastik, proctor, dongkrak tanah, pisau plat baja, timbangan, gelas ukur, cawan petri, erlenmeyer, stirer magnetic, buret titrasi, sekop, mistar, jangka sorong, oven, kaca preparat, gelas penutup, mikroskop, kamera, mikrotom putar, benang, alat-alat tulis, kalkulator dan komputer.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144655
Appears in Collections:UT - Forest Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
E99yri.pdf
  Restricted Access
12.92 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.