Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144354
Title: Pengaruh ekstrak daun dan ekstrak biji srikaya ( Annonasguamosa L. ) terhadap larva Chrysodeixis chalcites Esper ( LEPIDOPTERA, NOCTUIDAE ) dan imago tribolium castaneum Herbst. ( Coleoptera, Tenebrionidae )
Authors: Manuwoto, Syafrida
Adijuwana, Hendra
Suryatini, Erna
Issue Date: 1987
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini dilakukan di laboratorium dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun dan ekstrak biji srikaya pada konsentrasi 10% dan 20% terhadap larva Chrysodeixis chalcites Esper dan pengaruh ekstrak biji srikaya pada konsentrasi 5%, 10%, 15%, dan 20% terhadap imago Tribolium castaneum Herbst. Ekstrak eter dari daun dan biji srikaya pada konsentrasi 10% dan 20% dalam pelarut metanol 50%, diaplikasikan pada makanan larva Chrysodeixis chalcites instar tiga. Ekstrak eter dari biji srikaya pada konsentrasi 5%, 10%, 15%, dan 20% dalam pelarut metanol 50%, diaplikasikan pada makanan imago Tribolium castaneum. Hasil pengamatan menunjukkan adanya pengaruh zat toksik yang berasal dari daun dan biji srikaya dapat mematikan serangga yang diuji. Ekstrak daun selain bersifat racun, juga bersifat repelen dan dapat menurunkan kemampuan makan larva Chryвоdeixis chalcites yang mampu bertahan. Konsentrasi lima persen dari ekstrak biji lebih banyak mematikan daripada konsentrasi yang lebih tinggi terhadap imago Tribolium castaneum…
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144354
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A87esu1.pdf
  Restricted Access
8.52 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.