Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144260
Title: Determinasi Toksisitas Boron dalam Boraks pada Hidrogel terhadap Mikrob Tanah dan Tanaman
Authors: Edy Djauhari PK
Sudiana, I Made
Ningtias, Lastri Ayu
Issue Date: 2015
Publisher: IPB University
Abstract: Hidrogel merupakan material yang mampu menjerap cairan dalam jumlah yang besar. Namun, berbagai tipe hidrogel yang tersedia di pasaran berasal dari akrilat dan pembuatannya relatif mahal. Oleh karena itu, diperlukan bahan baku alternatif yang murah dan ramah lingkungaan. Salah satu bahan yang dapat digunakan adalah boron yang dapat berfungsi sebagai crosslinked. Boron dengan konsentrasi rendah dibutuhkan oleh tanaman, tetapi pada konsentrasi tinggi dapat bersifat toksik. Namun, konsentrasi boron yang tidak toksik untuk mikrob tanah dan tanaman belum diketahui. Pengukuran toksisitas boron dalam hidrogel dilakukan menggunakan metode hidrolisis fluorescein diacetate (FDA) sedangkan pertumbuhan tanaman diukur melalui berat kering tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah menguji toksisitas boron dalam hidrogel terhadap mikrob tanah dan pertumbuhan tanaman. Penambahan boron dapat menurunkan aktivitas enzim hidrolisis FDA. Konsentrasi boron 0.1 % merupakan konsentrasi yang paling aman terhadap pertumbuhan mikrob fungsional dan pertumbuhan tanaman untuk digunakan sebagai formulasi pembuatan hidrogel dengan banyaknya air yang mampu dijerap sebanyak 18.3089 g
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/144260
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G15lan.pdf
  Restricted Access
4.28 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.