Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143950
Title: Komunitas fitonemotoda pada lahan tomat (Lycopersicon esculentum Mill.) yang di beri perlakuan Pseudomonas fluorescens GI-19, Basillus sp.,dan Trichoderma viride dalam pengendalian penyakit kayubakteri (Pseudomonas solanacearum E.F Smith)
Authors: Adnan, Abdul Muin
Khamidi, Tamrin
Issue Date: 2003
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur komunitas akhir fitonematoda di lahan tomat yang telah diberi perlakuan P. fluorescens GI-19, Bacillus sp., dan T. viride dalam mengendalikan penyakit layu bakteri yang disebabkan oleh P. solanacearum E. F Smith dan perkembangan fitonematoda pada musim tanam tomat selanjutnya setelah aplikasi agens hayati. Penelitian dilakukan di laboratorium dan rumah kaca. Penelitian dilakukan terhadap contoh tanah dari lahan tomat yang telah diberi perlakuan agens hayati dan kontrol dalam penelitian Nurjanani (2001) di Kebun Percobaan Instalasi Tanaman Hias Cipanas, Cianjur. Percobaan tersebut dilaksanakan dalam rancangan acak kelompok faktorial yang terdiri atas dua faktor yaitu jenis agens hayati dan cara aplikasi agens hayati. Contoh tanah diambil pada saat panen terakhir dari beberapa titik pada petak perlakuan dan kontrol secara sistematis di daerah perakaran (rizosfer) sampai kedalaman 20 cm. Ekstraksi nematoda dari 100 g tanah contoh dilakukan dengan menggunakan metode flotasi sentrifugasi. Contoh tanah dari lapangan sebanyak 100 g yang telah diketahui komposisi jenis fitonematodanya digunakan sebagai medium tumbuh tanaman tomat dalam pengujian lanjutan di rumah kaca. Fitonematoda yang ditemukan dari hasil ekstraksi contoh tanah adalah Meloidogyne, Helicotylenchus, Rotylenchulus, Pratylenchus, dan Longidorus dengan sebaran yang relatif merata pada semua perlakuan. Semua agens hayati yang diaplikasikan untuk mengendalikan penyakit layu bakteri pada tomat di lapangan dalam penelitian Nurjanani (2001) juga berpengaruh menekan kepadatan kolektif kelima genus fitonematoda tersebut dan jika dibandingkan dengan perlakuan agens hayati lainnya T. viride mempunyai kemampuan penekanan paling tinggi. Penekanan oleh agens hayati hanya terjadi ..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143950
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A03tkh.pdf
  Restricted Access
9.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.