Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/1439
Title: Pengujian Keragaan Karakter Agronomi Galur Harapan Padi Sawah Tipe Baru (Oryza Sativa L.) di Kelurahan Situgede, Kota Bogor
Authors: Wibowo, Akhmad Yudi
Issue Date: 2008
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keragaan karakter agronomi dan potensi hasil 20 galur harapan Padi Tipe Baru (PTB). Penelitian dilaksanakan di Kelurahan Situgede, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor mulai bulan September 2007 dan berakhir bulan Januari 2008. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT) dengan satu faktor yaitu genotipe. Genotipe yang diuji berjumlah 21 yang terdiri dari 20 galur harapan PTB dan satu varietas pembanding. Masing-masing genotipe diulang tiga kali sehingga seluruhnya terdapat 63 satuan percobaan. Petak percobaan berukuran 1.6 x 3.0 m. Peubah pengamatan meliputi karakter vegetatif dan karakter generatif. Karakter vegetatif yang diamati terdiri dari tinggi tanaman, jumlah anakan total, jumlah anakan produktif, tipe batang, panjang dan tipe sudut daun, serta panjang dan sudut daun bendera. Karakter generatif yang diamati meliputi umur berbunga, umur panen, masa pengisian gabah, panjang malai, jumlah gabah per malai, jumlah gabah bernas per malai, bentuk gabah, bobot seribu butir (BSB) gabah bernas, serta potensi produksi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/1439
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A08ayw_abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract145.23 kBAdobe PDFView/Open
A08ayw.pdf
  Restricted Access
Full Text290.31 kBAdobe PDFView/Open
A08ayw_abstract.ps
  Restricted Access
PostScript5.53 MBPostscriptView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.