Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143658
Title: Status anemi mahasiswa putra tingkat persiapan bersama (TPB) IPB tahun 2002/2003 dan hubungannya dengan indeks prestasi kumulatif
Authors: Hardiansyah, H.A.M.
Suherman, Irman
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Secara umum penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keragaan status anemi serta hubungannya dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) mahasiswa putra TPB IPB tahun ajaran 2002/2003. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai status anemia dan pola konsumsi pangan mahasiswa serta hubungannya dengan IPK. Selain itu, juga diharapkan dapat menjadi dasar tindakan institusi terkait dalam menerapkan program gizi dan kesehatan bagi mahasiswa putra IPB. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian Hibah DUE Like pada Program Studi S1 GMSK IPB, yang berjudul "Kajian Faktor Sosial Ekonomi, Status Gizi, Keluhan Kesehatan dan Prestasi Belajar Mahasiswa TPB IPB". Penelitian ini menggunakan disain Cross Sectional Study. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei 2003 di asrama putra C1, C2 dan C3 mahasiswa TPB IPB. Contoh adalah mahasiswa TPB IPB yang tersebar di tiga gedung tersebut. Pemilihan contoh dilakukan berdasarkan data penelitian sebelumnya yang dilakukan Poliklinik IPB. Dari data yang ada diambil 50 orang contoh anemia dan 50 orang contoh yang tidak anemia dengan mengacaknya menggunakan Microsoft excel. Dari 100 orang contoh, 72 orang diantaranya yang berhasil dijumpai dan diukur kadar Hb nya. Jenis data yang dikumpulkan adalah data primer dan data sekunder. Data primer meliputi data identitas/karakteristik contoh (nama, fakultas, departemen, program studi, NRP, asal SMU, tempat tanggal lahir, jenis kelamin, blok asrama, nomor kamar dan suraber biaya pendidikan), kadar hemoglobin, keluhan kesehatan, sumber biaya dan pengeluaran contoh serta kebiasaan makan yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner. Data kebiasaan makan contoh meliputi jenis atau nama pangan dari masing-masing kelompok pangan beserta rata-rata frekuensi makannya dalam satu minggu, makanan pantangan dan kebiasaan puasa sunnah secara rutin. Data sekunder meliputi keadaan sosial ekonomi keluarga contoh (pendidikan orang tua, pekerjaan, pendapatan dan jumlah anggota keluarga), nilai IP semester awal dan IPK serta status anemia contoh pada awal tahun. Umur contoh berkisar 16-21 tahun, mayoritas contoh (94,4%) berada pada rentang usia 19-21 tahun. Dilihat dari asal SMU, pada umumnya berasal dari SMU di Jawa Barat dan Banten (44,4%). Sejumlah 40,3% tingkat pendidikan ayah adalah Diploma dan Sarjana sedangkan sejumlah 34,8% pendidikan ibu adalah SLTA. Sejumlah 40,5% ayah contoh bekerja sebagai pegawai negeri. Menurut besar keluarga, sebagian besar (54,2%) jumlah keluarga contoh adalah 4-5 orang. Berdasarkan penghasilan orangtua, sebesar 47,5% orang tua contoh berpenghasilan < 1,5 juta rupiah dan 1,5-3 juta rupiah.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143658
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File SizeFormat 
A04isu.pdf
  Restricted Access
12.15 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.