Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/142625
Title: Analisis perilaku konsumsi mahasiswa di kota Bogor terhadap produk makanan jajanan kampus : Studi kasus pada mahasiswa Institut Pertanian Bogor, Universitas Ibnu Khaldun, Universitas Pakuan ,Akademi Kimia Analisis, dan Akademi Manajemen Kesatuan
Authors: Limbong, Wilson H.
Suryanti SN, Melli
Issue Date: 2001
Publisher: IPB University
Abstract: Pangan dan gizi mempunyai dimensi dalam pembangunan, khususnya yang terkait dalam upaya peningkatan sumber daya manusia. Kemandirian dan kualitas manusia tercermin dalam mutu dan keseimbangan pangannya. Mahasiswa sebagai generasi muda dan merupakan aset sumber daya manusia unggul di masa yang akan datang memerlukan perhatian khusus dalam konsumsi makanannya. Kebiasaan jajan mahasiswa di kampus sangat menarik untuk diteliti karena pengetahuan mengenai perilaku konsumsi mahasiswa akan bermanfaat bagi produsen makanan jajanan dalam mengembangkan produknya sehingga mampu memenangkan persaingan yang ada. Penelitian ini bertujuan yaitu: (1) Mengetahui kebiasaan jajan mahasiswa dalam mengkonsumsi produk makanan jajanan di kampus, (2) Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi mahasiswa dalam membeli makanan jajanan di kampus, dan (3) Mengetahui implikasi perilaku konsumsi mahasiswa terhadap bauran pemasaran makanan jajanan kampus. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi input bagi produsen makanan jajanan dalam menetapkan strategi pemasaran yang tepat. Penelitian ini dilakukan di Kota Bogor dengan pertimbangan bahwa wilayah ini merupakan salah satu wilayah potensial bagi pengembangan sumberdaya manusia di Jawa Barat. Pengambilan sampel penelitian dilakukan di lima kampus, yaitu: Institut Pertanian Bogor, Universitas Ibnu Khaldun, Universitas Pakuan, Akademi Kimia Analisis, dan Akademi Manajemen Kesatuan. Penelitian dilakukan pada bulan November 2000 hingga Januari 2001. Data primer dikumpulkan melalui instrumen kuesioner kemudian diolah dengan Analisis Komponen Utama dan Uji Chi-Square (X²) yang selanjutnya disajikan dalam bentuk tabulasi dan diulas secara deskriptif. Sasaran sampel adalah mahasiswa yang masih tercatat aktif pada perguruan tinggi di ..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/142625
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A01mss.pdf
  Restricted Access
20.49 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.