Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/142475
Title: Penggunaan enzim lipase dari candida rugosa untuk produksi oleokimia dasar dari minyak inti sawit (Palm Kernel Oil)
Authors: Suryani, Ani
Said, E. Gumbira
Poedjiono
Issue Date: 1994
Publisher: IPB University
Abstract: Pada dekade delapan puluhan, harga minyak bumi dunia mengalami penurunan sehingga devisa negara pengekspor minyak bumi menurun. Salah satu alternatif yang diajukan pemerintah untuk menyediakan sumber devisa adalah memacu pengembangan perkebunan untuk mendapatkan devisa dari sektor non minyak dan gas bumi. Beberapa tahun terakhir ini, pengembangan perkebunan telah menampakkan hasil yang menggembirakan. Sebagai contoh adalah bisnis kelapa sawit yang merupakan komoditas hasil perkebunan, saat ini telah mengalami kemajuan yang sangat pesat. Pada tahun 1989 produksi minyak inti sawit adalah sebesar 403 779 ton dan pertumbuhan tersebut akan lebih besar lagi untuk lima tahun mendatang sesuai dengan proyeksi minyak inti sawit sebesar 672 320 ton, sehingga diperlukan persiapan yang matang diindustri hilir dan dalam pemasaran minyak kelapa sawit guna memperoleh nilai tamb. yang setinggi-tingginya. Salah satu cara untuk memperoleh nilai tambah yang ting tersebut adalah dengan diversifikasi minyak kelapa sawit menjadi oleokimia dasar (asam lemak). Produksi oleokimia dasar yang telah dilakukan dalam industri adalah melalui proses termik (250°C dan 50 atm). Alternatif lain untuk proses termik tersebut adalah dengan reaksi enzimatik yang memanfaatkan enzim lipase dari Candida rugosa sebagai biokatalisator bagi reaksi penguraian minyak (hidrolisis) menjadi asam lemak dan gliserol. Tujuan dari penelitian adalah untuk mendapatkan kondisi terbaik hidrolisis minyak inti sawit dengan enzim lipase komersial dari Candida rugosa dan memproduksi oleokimia dasar pada kondisi terbaik tersebut dengan mempelajari faktor-faktor konsen- trasi substrat hidrolisis, konsentrasi enzim lipase dari Candida rugosa, dan waktu hidrolisis. Penelitian ini terdiri dari penelitian pendahuluan, penelitian utama, dan penelitian lanjutan. Penelitian pendahuluan meliputi analisis bilangan asam, bilangan penyabunan, dan analisis kromatografi gas terhadap minyak inti sawit yang belum dihidrolisis. Penelitian utama meliputi perhitungan aktivitas enzim lipase dari Candida rugosa dan persentase hidrolisis, dan penetapan parameter kinetika, sedangkan penelitian lanjutan dilakukan untuk memproduksi asam lemak murni pada kondisi yang menghasilkan persentase hidrolisis terbesar dengan cara fraksinasi menggunakan destilasi vakum. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/142475
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F94poe.pdf
  Restricted Access
12.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.