Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141509
Title: Laju degradasi bahan kering dan bahan organik setaria splendida rumput lapang dan alang-alang (Imperata cylindrica) dengan teknik in SITU
Authors: Sofyan, Lily Amalia
Sigit, Nur Aeni
Lubis, Mukhlis Hakim
Issue Date: 1992
Publisher: IPB University
Abstract: Konsumsi utama ternak ruminansia adalah hijauan dimana fungsi hijauan bagi ruminansia adalah sumber gizi dan 'bulk'. Dari sekian banyak hijauan yang ada didaerah tropis khususnya di Indonesia banyak terdapat jenis Seta- ria splendida, rumput lapang dan alang-alang. Kegunaan makanan bagi ternak ditentukan oleh kemampuan ternak tersebut mencerna bahan makanan yang diberikan Kecernaan zat-zat makanan merupakan salah satu ukuran dalam menentukan kualitas bahan makanan ternak tersebut. Salah satu cara untuk mengukur daya cerna bahan makanan dalam alat percernaan ruminansia adalah dengan teknik in situ. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak serta Laboratorium Ruminologi, Fakultas Peternakan, Institut pertanian Bogor. Penelitian ini dimulai bulan September sampai Desember 1990. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui laju degradasi bahan kering, bahan organik, NDF dan ADF dari ketiga hijauan dengan waktu inkubasi sampai 96 jam. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak kelompok dengan 3 kelompok dan 3 perlakuan. Sebagai kelompok adalah pemasukan kantong dalam rumen dan perla- kuan adalah jenis hijauan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa laju degradasi bahan kering dan bahan organik sangat nyata (P<0.01) dipengaruhi oleh jenis hijauan. Laju degradasi Bahan kering dan bahan organik rumput lapang sangat nyata (P<0.01) lebih tinggi dibandingkan Setaria splendida dan alang-alang. Laju degradasi bahan kering dan bahan orga- nik Setaria splendida tidak berbeda dengan alang-alang. Degradasi bahan kering, bahan organik, NDF dan ADF sangat Nyata (P<0.01) dipengaruhi oleh jenis hijauan dan waktu inkubasi. Interaksi waktu inkubasi dan jenis hi- jauan sangat nyata (P<0.01) mempengaruhi degradasi bahan. kering. Degradasi bahan kering rumput lapang dengan waktu inkubasi 96 jam sangat nyata lebih tinggi dibandingkan. degradasi Setaria splendida dan alang-alang dengan waktu…dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141509
Appears in Collections:UT - Nutrition Science and Feed Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D92MHL.pdf
  Restricted Access
7.99 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.