Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141286
Title: Studi keragaan Bank Muamalat Indonesia sebagai tempat masyarakat memperoleh layanan Bank berdasarkan analisis laporan keuangan
Authors: Baga, Lukman M.
Kadarsan, Haliman W.
Lianto
Issue Date: 1996
Publisher: IPB University
Abstract: Perbankan tanpa bunga merupakan alternatif perbankan konvensional (perbankan dengan bunga). Sebagai alternatif, sebuah bank tanpa bunga (BtB) diharapkan mampu mengisi kekosongan pelayanan perbankan konvensional. Di Indonesia, bank tanpa bunga (BtB) baru berkembang. Oleh karena itu, kepercayaan masyarakat kepada BtB masih belum maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari kelembagaan dan aktivitas usaha, keragaan keuangan, dan tingkat kesehatan PT Bank Muamalat Indonesia (BMI) sebagai sebuah BtB. Tingkat kesehatan BMI diukur dengan rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, risiko dan efisiensi usaha bank. Penelitian dilakukan melalui studi kepustakaan dan diskusi dengan manajemen BMI, khususnya Departemen Penelitian dan Pengembangan BMI. Diskusi khusus dilakukan untuk mengetahui alasan subyektif pihak bank atas terjadinya data kuantitatif yang khas. BMI merupakan bank umum tanpa bunga (BUtB) pertama di Indonesia yang didirikan pada tahun 1991 dan beroperasi tahun 1992. Sebagai BtB, pengelolaan BMI didasarkan atas ketentuan Syariah Islam, dimana biaya imbangan pengelolaan dana maupun jasa-jasa yang diberikan atau diterima bank diukur dengan sistem bagi hasil atau jual beli (mark-up) atau jasa (fee). Produk-produk BMI meliputi produk- produk pengerahan dana, penyaluran dana dan jasa perbankan. Produk-produk pengerahan dana masyarakat BMI meliputi Giro Wadiah, Tabungan Mudharabah, dan Deposito Investasi Mudharabah dengan imbalan berupa bagi hasil keuntungan bank. Produk-produk penyaluran dana BMI meliputi Kredit Murabahah (Kredit Modal Kerja), Kredit Bai Bitsaman Ajil (Kredit Investasi), Kredit Al Qardhul Hasan (Pinjaman Kebajikan), Kredit Mudharabah, dan Kredit Musyarakah. Kredit Murabahah, Kredit Bai Bitsaman Ajil, dan Kredit Al Qardhul Hasan merupakan kredit dengan prinsip operasional jual beli, sedangkan Kredit Mudharabah dan Kredit Musyarakah dengan prinsip bagi hasil...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141286
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A96LIA.pdf
  Restricted Access
35.82 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.