Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141224
Title: Hidrolisis Asam dan Enzim pada Eucheuma cottonii dan Karagenan sebagai Bahan Baku Bioetanol
Authors: Setyaningsih, Dwi
Fatimah, Nursanti
Issue Date: 2015
Publisher: IPB University
Abstract: Bioetanol adalah etanol yang dihasilkan dari fermentasi karbohidrat dan dilanjutkan dengan proses destilasi. Makroalga, termasuk Eucheuma cottonii, merupakan bahan baku alternatif yang potensial untuk menghasilkan bioetanol. Eucheuma cottonii merupakan alga merah penghasil karagenan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan enzim a-amilase dalam menghidrolisis E. cottonii dan karagenan serta mengetahui kemampuan khamir dalam memanfaatkan gula pereduksi dari hidrolisis asam, hidrolisis enzim dan hidrolisis asam enzim. Hidrolisis asam dilakukan dengan penambahan H2SO4 3% dengan volume total 100 ml dan konsentrasi substrat 30% (b/v). Hidrolisis enzim E. cottonii dan karagenan dengan konsentrasi substrat 15% (b/v) tidak dapat dilakukan. Konsentrasi substrat ini terlalu tinggi, sehingga mempengaruhi pembentukan gel. Hidrolisis asam-enzim dilakukan dengan menggunakan enzim setelah hidrolisis asam. Produksi etanol tertinggi dari Saccharomyces cerevisiae IPBCC AL IX adalah 1,07% (v/v) pada hidrolisis asam E. cottoni dengan efisiensi penggunaan substrat 85,34% dan efisiensi fermentasi 20,23%, yang difermentasi selama 4 hari sedangkan pada hidrolisis asam substrat karagenan menghasilkan 0,10% (v/v) etanol dengan efisiensi penggunaan substrat 28,91% dan efisiensi fermentasi 2,03% selama 4 hari. Pada hidrolisis asam-enzim produksi etanol tertinggi sebesar 0,87% (v/v) pada substrat E. cottonii dengan efisiensi penggunaan substrat 61,33% dan efisiensi fermentasi 16,61% selama 4 hari sedangkan pada karagenan menghasilkan 0,08% (v/v) etanol dengan efisiensi penggunaan substrat 5,41% dan efisiensi fermentasi 1,64% selama 4 hari….
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141224
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F15nfa.pdf
  Restricted Access
10.43 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.