Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141096
Title: Membandingkan karakter komponen hasil dari galur-galur padi gogo yang toleran dan peka terhadap tanah masam
Authors: Makmur, Amris
Samad, Asril
Karyudi
Issue Date: 1983
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian untuk mendapatkan informasi berbagai karakter komponen hasil dari galur-galur padi gogo yang toleran dan peka terhadap tanah masam, yang ditanam pada kondisi tanah latosol Darmaga. Informasi tersebut diharapkan berguna dalam program pemuliaan padi gogo. Percobaan dilakukan di Kebun Percobaan IPB Darmaga IV Bogor, dari bulan Oktober 1982 sampai Maret 1983. Percobaan menggunakan rancangan acak kelompok dengan galur sebagai perlakuan, diulang tiga kali. Galur yang diteliti terdiri atas tujuh galur yang toleran, yaitu Harum, Gadung, Ariaskasar, Jambattaun, Pembangkokan I, Gandabungin, MI-48 dan lima galur yang peka, yaitu Pelahlangka, Sibuah, Guntung, Ketanhitam, Agaidaye. Penampilan komponen hasil padi gogo ditentukan oleh sifat galur. Harum, Ariaskasar, Jambattaun, Pembangkokan I, Gandabungin, Pelahlangka, Ketanhitam dan Agaidaye berumur dalam, sedangkan Gadung, MI-48, Sibuah dan Guntung berumur sedang. Ariaskasar berpotensi tinggi menghasilkan anakan produktif, sedangkan Agaidaye berpotensi sedang dan Harum, Gadung, Jambattaun, Pembangkokan I, Gandabungin, MI-48, Pelanlangka, Sibuah, Guntung, Ketanhitam berpotensi rendah. Panjang malai dari kedua belas galur termasuk sedang. Potensi tinggi menghasilkan jumlah gabah per malai dicapai oleh Sibuah, Guntung dan MI-48 sedangkan Ariaskasar berpotensi rendah. Galur-galur yang diteliti, baik yang toleran maupun peka terhadap tanah masam, umumnya berproduksi rendah. Secara potensial, Pembangkokan I, Gandabungin, MI-48, Pelahlangka dan Guntung berproduksi cukup tinggi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141096
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A83KAR.pdf
  Restricted Access
9.18 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.