Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/140179
Title: Laju Erosi Beberapa Jenis Tanah di Daerah Bogor
Authors: Partowijoto, Achmadi
Danarto
Issue Date: 1987
Publisher: IPB University
Abstract: Pemanfaatan tanah dengan baik penting untuk menjaga kesuburan tanah agar tetap dapat berproduktivitas sesuai dengan kemampuannya. Secara tidak langsung kerusakan tanah dapat dirasakan melalui penurunan produktivitas tanaman. Salah satu penyebab kerusakan tanah adalah terjadinya erosi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya ni- lai-nilai erodibilitas tanah (K) dari jenis-jenis tanah La- tosol (Darmaga), Andosol (Tamansari), Regosol (Kretek). Nilai K ini ditetapkan berdasarkan sifat-sifat fisik tanah: 1) kandungan debu dan pasir sangat halus, 2) kandungan pasir, 3) kandungan bahan organik, 4) struktur tanah, 5) permeabilitas tanah. Nilai K yang diperoleh dapat digunakan menduga besarnya erosi yang terjadi berdasarkan metode USLE. Pengamatan yang dilakukan adalah 1) menentukan stabilitas agregat tanah, 2) permeabilitas tanah, 3) tekstur tatanah, 4) berat isi, 5) kemiringan lereng. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis tanah yang semakin peka terhadap erosi mempunyai stabilitas agregat, kandungan liat, kandungan bahan organik yang semakin rendah dan nisbah liat, kandungan debu yang semakin tinggi. Nilai-nilai K dan besarnya pendugaan erosi jenis tanah La- tosol (Darmaga), Andosol (Tamansari), Regosol (Kretek) ada- lah 0,077 dan 221,8340 ton/ha/th, 0,164 dan 607,4550 ton/ha/th, 0,211 dan 110,4361 ton/ha/ta…
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/140179
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F87DAN.pdf
  Restricted Access
13.62 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.