Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/140028
Title: Biologi dan preferensi peletakan telur Chrysodeixis chalcites Esper (Lepidoptera : Noctuidae) pada tanaman kedelai dan kacang tanah
Authors: Sosromarsono, Soemartono
Endang W, M. F.
Issue Date: 1993
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ialah mempelajari beberapa aspek biologi dan preferensi peletakan telur C. chalcites pada tanaman kedelai dan kacang tanah. Percobaan ini dilakukan di Kebun Percobaan dan di Laboratorium Taksonomi Serangga HPT. Pengamatan terhadap biologi C. chalcites pada kedelai dan kacang tanah masing-masing terdiri dari 20 ulangan, pengamatan keperidian C. chalcites terdiri atas lima ulangan, dan pengamatan preferensi peletakan telur C. chalcites terdiri atas tiga ulangan. Percobaan dilakukan dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) untuk percobaan biologi dan keperidian C. chalcites, dan Rancangan Faktorial dengan pola acak lengkap untuk percobaan preferensi peletakan telur. Hasil percobaan menunjukkan bahwa biologi C. chalcites pada kedelai berbeda nyata dengan biologi pada kacang tanah. Rata-rata siklus hidup C. chalcites dari telur sampai imago pada kacang tanah lebih lama dibandingkan rata-rata siklus hidup C. chalcites pada kedelai. Rata-rata siklus hidup C. chalcites pada kedelai adalah 34.60 hari, sedang pada kacang tanah 36.75 hari. Rata-rata keperidian C. chalcites pada kedelai 271.2, dan pada kacang tanah 191.6. Preferensi peletakan telur oleh imago C. chalcites pada kedelai dan kacang tanah tidak berbeda nyata, tetapi telur pada kedua jenis tanaman tersebut lebih banyak diletakkan pada permukaan bawah daun daripada permukaan atas daun, dan berbeda nyata.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/140028
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A93mfe.pdf
  Restricted Access
10.93 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.