Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/139316
Title: Pengaruh media dan inokulasi cendawan mikoriza terhadap pertumbuhan bibit kentang (Solanum tuberosum L.) penghasil umbi mini asal setek mikro
Authors: Wattimena, G.A.
Yulianti, Istiana
Issue Date: 1992
Publisher: IPB University
Abstract: Percobaan ini bertujuan untuk mengetahui campuran media tumbuh yang baik sebagai media tumbuh bibit untuk pengganti tanah dan pengaruh inokulasi cendawan mikoriza terhadap pertumbuhan bibit penghasil umbi mini kentang asal setek mikro. Percobaan dilaksanakan di kebun PT. Mustika Nusantara Abadi, Laboratorium Silvik-Silvikultur Fakultas Kehutanan IPB dan kebun percobaan IPB Pasir Sarongge. Stek mikro yang digunakan merupakan hasil dari kultur jaringan. Me- dia yang digunakan adalah tanah sebagai media kontrol (MO) dan serbuk gergaji dengan berbagai perlakuan sebagai media alternatif pengganti tanah, yang terdiri dari serbuk ger- gaji + zeolit (M1), serbuk gergaji + zeolit + kotoran ayam (M2), serbuk gergaji + Trichoderma viride (M3), serbuk gergaji + T. viride + zeolit (M4) dan serbuk gergaji + T. viride + kotoran ayam (M5). Adapun jenis cendawan mikoriza yang digunakan yaitu tanpa cendawan mikoriza Glomus (CO), mosseae (C1) dan Gigaspora margarita (C2). Rancangan yang digunakan adalah rancangan faktorial dengan rancangan acak lengkap sebagai rancangan lingkungannya. Hasil percobaan menunjukkan bahwa tanah relatif memberi pengaruh yang terbaik untuk pertumbuhan bibit. Penambahan Trichoderma viride ke dalam serbuk gergaji dapat membantu proses dekomposisi sekaligus memacu pertumbuhan tanaman. Dari campuran serbuk gergaji yang digunakan, media M5 memberi pengaruh yang terbaik terhadap pertumbuhan melalui peningkatan tinggi tanaman, jumlah buku, jumlah umbi/tanaman, bobot basah umbi dan bobot basah umbi/tanaman. Panjang ruas dan persen bahan kering umbi tidak dipengaruhi oleh media. Media M1 mempunyai pengaruh yang paling rendah terhadap pertumbuhan tanaman. Penambahan T. viride dan kotoran ayam secara bersamaan memberi pengaruh yang baik terhadap pertumbuhan tanaman dibanding penggunaannya secara tunggal dalam proses dekomposisi. Inokulasi cendawan endomikoriza jenis Glomus mosseae dan Gigaspora margarita tidak berpengaruh nyata terhadap tanaman, baik pertumbuhan vegetatif maupun produksi umbinya karena infeksi yang terjadi masih dalam tahap pra infeksi yang ditunjukkan oleh adanya hifa pada jaringan tanaman. Interaksi antara media dan cendawan mikoriza berpengaruh nyata terhadap persen bahan kering umbi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/139316
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A92iyu.pdf
  Restricted Access
1.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.