Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/139076
Title: Analisis erosi sedimentasi dan neraca air studi kasus di perumahan kota bunga, Cipanas
Authors: Priyanto, Aris
Harianto, Gistantika
Issue Date: 1997
Publisher: IPB University
Abstract: Kebutuhan masyarakat kota akan sarana rekreasi dan untuk memenuhi kebutuhan tempat tinggal bagi masyarakat sekitar tempat rekreasi, menumbuhkan permukiman di daerah pegunungan. Banyaknya lahan yang beralih fungsi untuk memenuhi kebutuhan permukiman menyebabkan penurunan ketersediaan air tanah dan air sungai yang menuju ke waduk. Pengalihfungsian lahan untuk proyek tersebut akan mengubah tatanan lingkungan yang ada, demikian juga bila terjadi kesalahan dalam perawatan dan pengelolaannya sehingga akan mengakibatkan kerusakan pada lahan sekitar. Kerusakan lahan dan perubahan air ini ditunjukkan dengan bertambahnya tingkat erosi sedimentasi serta adanya perbedaan debit aliran sungai yang cukup tinggi antara musim hujan (debit maksimum) dan musim kemarau (debit minimum). Tujuan penelitian ini adalah untuk menelaah dampak pembangunan permukiman di kawasan resapan air ditinjau dari aspek tanah dan air untuk melihat seberapa besar pengaruhnya terhadap kerusakan lahan dan keseimbangan air di kawasan permukiman tersebut. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/139076
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F97gha.pdf
  Restricted Access
4.84 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.