Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/13897
Title: Hubungan Ketersediaan Sumberdaya Keluarga dan Tingkat Kepedulian Ibu dengan Status Kurang Energi Protein (KEP) Anak Balita
Authors: Ekasari, Amaliah
Issue Date: 2000
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan ketersediaan sumberdaya keluarga dan tingkat kepedulian ibu dengan status KEP anak balita. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui ketersediaan sumberdaya ekonomi keluarga yang meliputi pendapatan per kapita per bulan dan aset keluarga; (2) Mengetahui sumberdaya non ekonomi keluarga yang meliputi sanitasi dan kesehatan rumah, pengetahuan ibu, pendidikan ibu dan dukungan ayah; (3) Mengetahui tingkat kepedulian ibu dalam mengasuh anak balita yang meliputi kepedulian dalam pemberian makan, kepedulian dalam stimulasi psikososial dan kognitif, serta kepedulian ibu melalui perilaku hidup sehat, (4) Menganalisa hubungan ketersediaan sumberdaya keluarga dengan tingkat kepedulian ibu dalam mengasuh anak balita; dan (5) Menganalisa hubungan tingkat kepedulian ibu dengan status KEP anak balita. Penelitian dengan menggunakan design Cross-Sectional ini merupakan bagian dari penelitian Pemberian Makanan Tambahan pada Anak Balita dan Pemberdayaan KeiuargalMasyarakat di Kotamadya Bogor yang dilakukan oleh Jurusan Gizi Masyarakat dan Sumberdaya Keluarga. Fakultas Pertanian, lnstitut Pertanian Bogor bekerjasama dengan PLAN Internasional, pada bulan Juli-Agustus 1999. Penelitian tersebut berlokasi di empat wilayah yaitu Kelurahan Empang, Kelurahan Cikaret, Desa Rancamaya dan Desa Genteng. Namun dalam penelitian ini dipilih secara sengaja atau purposive sampling (Singarimbun dan Effendi. 1991) Kelurahan Cikaret dan Desa Rancamaya. Contoh penelitian ini adalah 105 anak balita berstatus KEP dan berumur 11-59 bulan. Analisis data di lakukan mulai bulan Oktober 1939.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/13897
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A00aek_abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract528.86 kBAdobe PDFView/Open
A00aek.pdf
  Restricted Access
Full Text2.47 MBAdobe PDFView/Open
A00aek_abstract.ps
  Restricted Access
Postscript407.51 kBPostscriptView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.