Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138928
Title: Pengaruh konsentrrasi larutan kaustik soda (NaOH) pada proses netralisasi lemak Tengkawang, terhadap sifat fisiko kimia lemak netral yang dihasilkan
Authors: Hambali, Erliza
Muslich
Darsini, Fitri
Issue Date: 1998
Publisher: IPB University
Abstract: Industri pengolahan biji tengkawang menjadi lemak sebagai komoditas ekspor maupun sebagai bahan baku industri, merupakan jenis industri pertanian yang potensial untuk dikembangkan seiring dengan meningkatnya peran agroindustri bagi perkembangan industri Indonesia. Sifat lemak tengkawang yang mirip dengan lemak coklat dan harganya yang lebih murah, membuat lemak ini sangat cocok digunakan sebagai Cocoa Butter Substitute (CBS) dalam industri makanan maupun industri kosmetik, khususnya lipstik. Agar dapat digunakan untuk maksud tersebut, perlu dilakukan proses pemurnian terhadap lemak tengkawang, di antaranya proses netralisasi. Netralisasi secara kimia yang paling umum adalah yang menggunakan larutan NaOH untuk menurunkan kadar asam lemak bebas dalam lemak. Tujuan penelitian ini adalah mempelajari pengaruh konsentrasi larutan kaustik soda yang digunakan dalam proses netralisasi terhadap beberapa sifat fisiko kimia lemak tengkawang yang dihasilkan. Persiapan sampel dilakukan dengan cara mengekstrak lemak dari biji pada tekanan 140 kg/cm², suhu 50-60°C selama 4 menit. Proses degumming dilakukan dengan metoda acid degununing menggunakan asam sitrat 0.3%(b/b) yang diencerkan menjadi 20 %(b/v), pada suhu 80°C selama 10 menit. Netralisasi dilakukan pada suhu 70°C selama 10 menit dengan menggunakan tiga taraf konsentrasi, yaitu 5"Be, 8°Be, dan 10°Be. Rancangan percobaan yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Sempurna dengan dua kali ulangan dan konsentrasi larutan kaustik soda sebagai perlakuan. Penggunaan larutan NaOH untuk netralisasi lemak tengkawang pada 5, 8, dan 10°Be hanya memberikan pengaruh yang sangat nyata pada rendemen, namun tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, titik cair, bilangan asam, bilangan iod, bilangan peroksida, dan kejernihan lemak netral yang dihasilkan. Berdasarkan hasil analisa terhadap seluruh parameter yang diukur, netralisasi lemak tengkawang dengan NaOH 10"Be merupakan perlakuan terbaik yang menghasilkan lemak netral dengan rendemen 89,45 persen, kadar asan lemak bebas 0,13 persen, bilangan peroksida 4,17, dan kadar logam untuk Ca, Cu, dan Fe berturut-turut 0,11 ppm, 0,58 ppim, dan 0,11 ppm.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138928
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F98fda.pdf
  Restricted Access
1.78 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.