Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138594
Title: Perbandinagn Sifat-Sifat Bakteri Pseudomonas solanacearum dan Xylem-limited-bacteria Pada Tanaman cengkeh
Authors: Sastraatmadja, hidir
Sitepu, Djiman
Affandie, Mohamad
Issue Date: 1988
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan sifat- sifat fisiologi dan biokimia bakteri P. solanacearum dan XLB dalam hal reaksi pewarnaan Gram, oksidasi dan fermen- tasi, akumulasi polibeta-hidroksi-butirat, arginin dihid- rolase, penggunaan arginin sebagai sumber karbon tunggal (arginin utilization), pengujian virulensi atau vigor pertumbuhan bakteri pada medium yang mengandung 2, 3, 5 tri- fenil tetrazolium khlorida dan pengujian patogenisitas bakteri pada tanaman tembakau serta pengujian pertumbuhan bakteri pada suhu 28°C dan 37°C masing-masing dengan menggunakan media SP, NA, PDA, YDC, PW dan TZC. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sifat-sifat bakteri P. solanacearum dan XLB pada media uji mempunyai reaksi yang sama tetapi bakteri XLB lebih lambat reaksinya yaitu negatif terhadap pewarnaan Gram, dapat mengoksidasi., tidak dapat mengfermentasi, dapat mengakumulasi poli-betaidroksi-butirat, tidak dapat menghasilkan enzim arginin dihidrolase, tidak dapat menggunakan arginin sebagai sum- ber karbon tunggal. Pada medium TZC bakteri P. solanacearum menimbulkan dua bentuk koloni sedangkan bakteri XLB hanya satu bentuk koloni. Bakteri P. solanacearum menimbulkan reaksi hipersen- sitif (HR) sedangkan bakteri XLB menimbulkan gejala keku- ningan (Yellowish) pada tanaman tembakau. Pada pengujian ini terlihat bahwa bakteri P. solanacearum mempunyai sifat patogenisitas yang lebih tinggi dari pada bakteri XLB. Pada suhu 28°C bakteri P. solanacearum dan XLB dapat tumbuh, pada suhu 37°C bakteri P. solanacearum memperlihatkan pertumbuhan sedangkan bakteri XLB tidak. Pada media PDA dan YDC bakteri P. solanacearum dapat tumbuh dengan baik sedangkan bakteri XLB pertumbuhannya lemah bahkan tidak tumbuh sama sekali. Kedua bakteri ini dapat tumbuh dengan baik pada media SP, NA dan PW…
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138594
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A88maf.pdf
  Restricted Access
6.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.