Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138590
Title: Kondisi karkas dan komponen karkas anak domba priangan umur 1 - 60 hari
Authors: Wiradarya, Tantan R.
Natasasmita, Asikin
Syawaluddin, Suzy
Issue Date: 1988
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Ilmu Produksi Ternak Kambing dan Domba, Jurusan Ilmu Produksi Ternak, Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor, dari tanggal 26 Desember 1986 hingga 29 April 1987. Dalam penelitian ini digunakan 20 ekor anak domba Priangan yang terdiri dari 10 ekor anak domba jantan dan 10 ekor anak domba betina dalam lima kelompok umur yang berbeda, yaitu : 1, 15, 30, 45 dan 60 hari. Setiap Kelompok umur terdiri dari 4 ekor. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik dengan menggunakan Least Square Analysis dan Uji Duncan. Parameter yang dilihat adalah bobot dan proporsi bobot karkas beserta komponen jaringannya terhadap bobot potong, selain itu diteliti pula bobot dan proporsi bobot potongan karkas serta komponen jaringannya terhadap bobot potong. Pemotongan karkas menjadi potongan-potongan karkas mengikuti metode Romans dan Ziegler (1977) yang terdiri atas potongan karkas leher, bahu, punggung rusuk, ping- gang, paha proksimal, paha distal, lipatan paha, dada dan lengan. Tiap-tiap potongan diurai menjadi tulang, daging tanpa lemak dan lemak. Hasil penelitian ini menunjukkan suatu kecenderungan bahwa bobot karkas anak domba. jantan Priangan pada selang umur 160 hari berada di atas penampilan karkas anak domba betina Priangan. Pada selang umur 1 15 hari kondisi kedua karkas meningkat, akan tetapi setelah itu anak domba jantan menunjukkan peningkatan bobot karkas, potongan, tulang dan daging pada umur 30 hari, sedangkan anak domba betina baru meningkat setelah umur 45 hari. Pada anak domba jantan bobot potongan meningkat dari 29.35 hingga 185.15 g pada leher, 76.8 hingga 437.35 g pada bahu, dari 30 hingga 156.10 g pada punggung rusuk, dari 28.85 hingga 198.25 g pada pinggang, dari 11.95 hingga 91.0 g pada paha proksimal, dari 140.55 hingga 784.55 g paha distal, dari 28.85 hingga 170.25 g pada pada dada..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138590
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D88ssy.pdf
  Restricted Access
10.93 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.