Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138386
Title: Pengaruh zat pengatur tumbuh kinetin terhadap pertumbuhan dan perkembangan tiga varietas tanaman kentang (Solanum tuberusum L) asal setek mikro
Authors: G. A. Wittimena
Purwito, Agus
Cahyaningsih, Tri Wiratmi
Issue Date: 1989
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari penga- ruh kinetin terhadap pertumbuhan dan perkembangan tiga va- rietas tanaman kentang asal setek mikro. Varietas yang di- gunakan adalah Red Pontiac, DTO 28 dan Granola. Percobaan diatur secara Split Plot, dimana varietas sebagai petak utama dan konsentrasi kinetin 0, 5 dan 10 ppm sebagai anak petak. Seluruhnya terdapat 9 kombinasi perlakuan dan ma- sing-masing perlakuan diulang 6 kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan varietas yang berbeda menyebabkan perbedaan pada semua peubah vegetatif maupun hasil kecuali jumlah umbi/tanaman dan nisbah bobot kering umbi/total. Penggunaan kinetin dengan konsentrasi yang berbeda berpengaruh nyata pada bobot rata-rata umbi, persentase jumlah umbi lebih dari 20 g dan kurang dari 20 g. Interaksi antara varietas dan kinetin terlihat nyata pada tinggi tanaman, bobot basah dan bobot kering umbi/tanaman, bobot rata-rata umbi dan persentase jumlah umbi lebih dari 20 g dan kurang dari 20 g. Red Pontiac dan DTO 28 memberikan respon negatif ter- hadap pemberian kinetin sedangkan Granola memnerikan res- pon positif. Produksi kentang tertinggi diperoleh pada ta- naman kentang varietas DTO 28 tanpa pemberian kinetin….
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138386
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A89TWC.pdf
  Restricted Access
19.68 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.