Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138226
Title: Formulasi granula pengawet (holding) terhadap kesegaran bunga potong anggrek vanda douglas
Authors: Bunasor, Tatit K.
Sunarmani
Ariati, Nunik
Issue Date: 2000
Publisher: IPB University
Abstract: Bunga anggrek Vanda Douglas merupakan salah satu jenis bunga potong yang memiliki prospek cerah untuk dikembangkan. Kualitas Vanda sebagai bunga potong sangat menentukan dalam proses pemasarannya. Pemberian larutan perendam sebagai pengawet (holding solution) selama bunga dalam vas adalah salah satu perlakuan pasca panen yang bertujuan untuk mempertahankan kualitas bunga. Larutan sebagai suatu bentuk sediaan memiliki kelemahan yaitu mudah terkontaminasi dan kurang stabil dibandingkan bentuk sediaan padat. Sedangkan jika bahan pengawet/bahan aktif dibuat dalam bentuk sediaan serbuk (serbuk dalam hal ini sebagai bentuk sediaan farmasi) memiliki beberapa kelemahan seperti kesulitan menahan terurainya bahan higroskopis, tidak tahan terhadap pengaruh udara, sukar larut dan daya simpan yang rendah. Karena sifat serbuk dan larutan sebagai bentuk sediaan, bahan pengawet kurang menguntungkan maka bahan pengawet/bahan aktif dibuat dalam bentuk granula. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui komposisi terbaik bahan pengawet yang dapat mempertahankan kesegaran bunga kemudian dibuat dalam bentuk granula lalu diuji efektifitasnya terhadap bunga yang dapat memberi umur kesegaran terpanjang. Penelitian ini terdiri dari dua tahap yaitu penelitian pendahuluan dan penelitian utama. Pada penelitian pendahuluan menggunakan beberapa jenis larutan holding, yaitu sukrosa 2% + AgNO3 5 ppm + asam sitrat 320 ppm physan-20 750 ppm dari penelitian terdahulu terhadap anggrek Vanda Genta Bandung, sukrosa 10% + AgNO3 25 ppm + asam sitrat 75 ppm dari penelitian terdahulu terhadap anggrek Dendrobium Sonia Deep Pink, sukrosa 4% + AgNO3 20 ppm + physan-20 250 ppm dari penelitian terdahulu terhadap anggrek Dendrobium Sonia Boom, rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan tiga kali ulangan. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138226
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F00nar (1).pdf
  Restricted Access
13.27 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.