Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/137314
Title: Perilaku agonistik monyet dewasa dan muda monyet ekor panjang (Macaca fascicularis) di makam kramat Banjar Jatibarang Kabupaten Indramayu
Authors: Perwitasai, R.R.Dyah
Iskandar, Entang
Romadhona, R.R.Sihwidi
Issue Date: 2003
Publisher: IPB University
Abstract: Perilaku Agonistik Monyet Dewasa dan Muda Monyet Ekor Panjang (Macaca fascicularis) di Makam Kramat Banjar Jatibarang Kabupaten Indramayu. Dibimbing oleh R.R. DYAH PERWITASARI dan ENTANG ISKANDAR. Perilaku agonistik pada monyet dewasa dan muda merupakan perilaku pertentangan, mengarah perkelahian karena terjadinya kompetisi. Pada penelitian ini dipelajari bentuk dan frekuensi perilaku agonistik antara sesama monyet dewasa, monyet muda, serta antara monyet dewasa dan muda baik pada jantan maupun betina Macaca fascicularis di Makan Kramat Banjar Jatibarang. Pengamatan dilakukan dengan menggunakan metode pengambilan contoh ad libitum, scan sampling, dan focal animal. Perilaku yang diamati mencakup mencabik, menggigit, mengejar, mengancam, menelisik, dan tiga respon individu (bared teeth, presentation, lip-smack) dalam menyikapi perilaku agonistik. Perilaku agonistik dipengaruhi oleh tingkat hirarki individu dalam kelompok. Perilaku agonistik pada monyet dewasa dan muda yang diamati memiliki frekuensi yang semakin besar sejalan dengan semakin tingginya tingkat hirarki individu tersebut.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/137314
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File SizeFormat 
G03rsr1.pdf628.26 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.