Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136850
Title: Sistem penunjang keputusan perencanaan dan pengembangan agroindustri pala
Authors: Jamaran, Irawadi
Arkeman, Yandra
Haridian, Giriansyah
Issue Date: 2002
Publisher: IPB University
Abstract: Sistem Penunjang Keputusan Perencanaan dan Pengembangan Agroindustri Pala merupakan suatu sistem interaktif berbasis komputer yang dapat digunakan untuk mengambil kebijakan keputusan yang mengaplikasikan antara kebutuhan pengguna (user) dengan model valid yang dibuat. Sistem Penunjang Keputusan ini dinamakan PALADSS 02.1.01. Aplikasi sistem PALADSS'02.1.01 melibatkan segi usahatani pala dan agroindustri pala, terangkum dalam Sistem Manajemen Basis Data dan Sistem Manajemen Basis Model. Sistem Manajemen Basis Data terdiri dari sepuluh Tabel Data yaitu Data Primer Tahun, Propinsi, Kabupaten, Kecamatan, Komoditi dan Produk, Data Struktur Biaya Usahatani dan Agroindustri, Data Kondisi Alam dan Syarat Nilai Kondisi Alam. Sistem Manajemen Basis Model terdiri dari Model Analisis Pemilihan. Lokasi, Prakiraan dan Analisis Kelayakan Finansial. Aplikasi usahatani tanaman pala dalam sistem berusaha untuk merencanakan investasi bagi produksi buah pala, yang terdiri dari pemilihan lokasi penanaman tanaman pala, tingkat perkembangan harga buah pala di tingkat petani dan perencanaan investasi kelayakan ditinjau dari segi kelayakan finansial. Aplikasi ini terdiri dari 3 (tiga) Basis Model yaitu Model Analisis Pemilihan Lokasi Penanaman Tanaman Pala, Model Analisis Prakiraan Pasar Komoditi Pala dan Model Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Tanaman Pala. Aplikasi agroindustri dalam sistem dipilih agroindustri manisan pala. Aplikasi pengembangan agroindustri dalam sistem ini terdiri dari tingkat persentase penjualan produk, tingkat perkembangan harga dan perencanaan investasi kelayakan ditinjau dari segi kelayakan finansial. Aplikasi ini dari 2 (dua) Basis Model yaitu Model Analisis Prakiraan Pasar Manisan Pala dan Model Analisis Kelayakan Finansial Agroindustri Manisan Pala.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136850
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F02gha.pdf
  Restricted Access
4.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.