Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136440
Title: Kajian manajemen mutu terpadu buah tomat(Solanum lycopersicum) di PT. Prima Tani Sukabumi, Jawa Barat
Authors: Hakim, Dedi Budiman
Firmansyah, Rizki
Issue Date: 2005
Publisher: IPB University
Abstract: Sektor pertanian merupakan salah satu sektor penggerak pertumbuhan perekonomian Indonesia serta merupakan sarana untuk meningkatkan pendapatan masyarakat khususnya petani. Pertumbuhan sektor pertanian tersebut berdampak terhadap peningkatan konsumsi masyarakat terhadap hasil produksi pertanian yang salah satunya berupa sayuran. Sayuran tersebut membawa pengaruh positif terhadap perbaikan kesehatan masyarakat karena sayuran merupakan sumber vitamin dan mineral yang diperlukan untuk pemenuhan gizi. Salah satu sayuran yang banyak dikonsumsi masyarakat adalah tomat, hal ini disebabkan tomat banyak mengandung vitamin A dan C dan sedikit vitamin B yang sangat berguna bagi tubuh. PT. Prima Tani merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di sektor pertanian yang mempunyai produk unggulan berupa tomat dan bertindak sebagai produsen sekaligus distributor tomat. PT. Prima Tani telah menerapkan sistem manajemen mutu terpadu dalam setiap kegiatannya namun selama ini sistem tersebut masih belum berjalan dengan baik, hal ini dapat dilihat pada pengiriman tomat yang tidak seluruhnya dapat diterima oleh konsumen (Swalayan) karena kualitas yang diinginkan belum sesuai dengan apa yang diharapkan konsumen sehingga bila dibiarkan akan berpengaruh pada keuntungan perusahaan khususnya untuk jangka panjang. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136440
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A05rfi.pdf
  Restricted Access
23.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.