Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/135413
Title: Ketahanan komposit polimer khitosan-mokrofibril tandan kosong kelapa sawit terhadap serangan rayap tanah
Authors: Hermawan, Dede
Ramadhan, Apreiska Gilang
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Khitosan merupakan polimer alam dan berpotensi mensubstitusi polipropilena dalam pembuatan papan komposit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan ketahanan papan komposit dengan khitosan sebagai bahan substitusi polipropilena. Jenis papan yang digunakan dalam penelitian ini adalah papan komposit termoplastik yang terbuat dari mikrofibril tandan kosong kelapa sawit dan polipropilena. Polimer alam khitosan digunakan sebagai bahan substitusi dari polipropilena dengan kadar 0%, 20%, dan 40% dari berat polipropilena yang digunakan dalam pembuatan papan komposit. Kerapatan papan komposit yang diuji adalah 1 g/cm³. Pengujian mengacu pada JIS K 1571- 2004. Komposit memiliki kerapatan yang cukup tinggi yaitu 1 g/cm³, sehingga rayap akan kesulitan untuk mengonsumsi komposit tersebut, dan dari hasil pengujian selama 3 minggu diketahui bahwa nilai rata-rata kehilangan berat contoh uji berkisar antara 5.91-6.62%. Berdasarkan standar SNI 01.7202-2006 maka papan komposit termasuk dalam kelas II yaitu "tahan" terhadap serangan rayap. Pengujian mortalitas memberikan hasil 77.33% untuk kadar khitosan 0%; 92% untuk kadar khitosan 20%; dan 97.33% untuk kadar khitosan 40%. Untuk pengujian feeding rate hasil yang diperoleh 44.92; 51.17; 52.62 (µg/ekor/hari) berturut-turut untuk kadar khitosan 0%, 20% dan 40%. Dari hasil ketiga pengujian ini dapat disimpulkan bahwa khitosan mampu mensubstitusi polipropilena dalam pembuatan papan komposit dan papan komposit yang dihasilkan memiliki tingkat ketahanan yang tinggi. Kata kunci: papan komposit, polipropilena, khitosan, rayap tanah
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/135413
Appears in Collections:UT - Forestry Products

Files in This Item:
File SizeFormat 
E12agr.pdf5.21 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.