Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/135164
Title: Perilaku konsumen makanan tradisional sunda : studi kasus di rumah makan sunda Ponyo dan Bu Mimi, Kotamadya Bogor
Authors: Sumarwan, Ujang
Hastuti, Dwi
Candraningsih, Fenty
Issue Date: 1995
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui proses perilaku konsumen, dalam mengkonsumsi makanan tradisional Sunda (MTS), mengetahui sumber informasi yang mempengaruhi konsumen suku Sunda dan bukan suku Sunda dalam mengkonsumsi MTS, mengetahui preferensi konsumen suku Sunda dan bukan Sunda dalam mengkonsumsi MTS, mengetahui persepsi konsumen suku Sunda dan bukan suku Sunda terhadap MTS, mengetahui pola konsumsi konsumen suku Sunda dan bukan Sunda terhadap MTS di dalam dan di luar rumah, dan mengetahui hubungan antara faktor sosial ekonomi (pendidikan, pendapatan, dan suku) dengan frekuensi mengkonsumsi MTS di dalam dan di luar rumah. Penelitian dilakukan di Rumah Makan Sunda Ponyo dan Bu Mimi, Kotamadya Bogor, pada bulan Mei sampai Juni 1995. Contoh penelitian ini adalah konsumen yang mengunjungi rumah makan. Pemilihan dua rumah makan dari sembilan belas rumah makan di Kotamadya Bogor (Balaikota Bogor, 1994/1995) ditentukan secar purposive berdasarkan karakteristik pengunjung, jumlah pengunjung, lokasi rumah makan, kenyamanan, ragam menu, dan daya tampung rumah makan. Pemilihan contoh juga dilakukan secara purposive terhadap konsumen yang bersedia diwawancarai. Sebanyak lima puluh orang konsumen diwawancarai di tiap rumah makan. Data yang dikumpulkan merupakan data primer, meliputi identitas konsumen (umur, pendidikan, pekerjaan, besar keluarga, pendapatan, dan suku), sumber informasi, tahap-tahap yang dilalui konsumen dalam mengkonsumsi makanan tradisional Sunda, yaitu penerimaan pengaruh, penilaian, pengambilan keputusan, pembelian sampai konsumsi, preferensi, persepsi, dan frekuensi mengkonsumsi MTS di dalam dan di luar rumah. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi langsung terhadap konsumen dengan alat bantu kuesioner. Data yang telah terkumpul ditabulasi dan diuraikan secara deskriptif. Untuk mengetahui hubungan antara suku dengan frekuensi mengkonsumsi MTS digunakan uji chi- Square. Sedangkan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara faktor-faktor sosial ekonomi (pendidikan dan pendapatan) dengan frekuensi mengkonsumsi MTS digunakan uji korelasi Spearman.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/135164
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File SizeFormat 
A95fca.pdf
  Restricted Access
18.42 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.