Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134984
Title: Pengaruh penerapan sistem manajemen kualitas ISO 9001:2000 dan budaya kerja terhadap produktivitas kerja karyawan : Studi kasus di PT. ISM Bogasari Flour Mils
Authors: Ma'arif, Syamsul
Anggraeni, Elisa
Nurhasanah, Enung
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Penerapan sistem manajemen kualitas (SMK) ISO 9001:2000 yang efektif dan budaya kerja yang terarah di suatu perusahaan merupakan salah satu upaya yang harus dilakukan untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan agar perusahaan mampu bertahan dan berdaya saing tinggi. Penerapan SMK ISO 9001:2000, budaya kerja dan produktivitas kerja karyawan mempunyai hubungan yang bersifat sebab akibat (kausal). Hubungan kausal diantara ketiganya ada yang sederhana dan ada juga yang rumit. Hubungan kausal yang sederhana adalah hubungan yang langsung, sedangkan hubungan kausal yang rumit adalah hubungan yang bukan hanya langsung tetapi juga tidak langsung. Selain itu, banyak peubah dari ketiga variabel tersebut yang tidak dapat diukur secara langsung. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk menganalisis hubungan kausal tersebut adalah Structural Equation Modelling (SEM). Salah satu paket perangkat lunak computer yang dapat digunakan untuk mengoperasikan SEM adalah Linear Structural Relationship (LISREL). Penelitian ini bertujuan untuk menganalis sejauh mana penerapan SMK ISO 9001:2000 dan budaya kerja mempengaruhi produktivitas kerja karyawan, serta mengkaji faktor-faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keberhasilannya di PT. ISM Bogasari Flour Mills. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode Purposive Sampling. Kuisioner yang digunakan terdiri dari 88 pernyataan yang bersifat tertutup. Pengujian validitas menggunakan tehnik korelasi Product Moment dan pengujian reliabilitas menggunakan uji Cronbach. Teknik analisa data yang digunakan adalah SEM dengan bantuan perangkat lunak LISREL 8.3 untuk mengetahui bentuk dan besar pengaruh antara peubah laten bebas yaitu efektivitas penerapan SMK ISO 9001:2000 dan budaya kerja karyawan, dengan peubah laten tidak bebas yaitu produktivitas kerja karyawan. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134984
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F04enu.pdf
  Restricted Access
27.96 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.