Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134689
Title: Analisis strategi pemasaran produk susu segar kambing farms P4S citarasa di Desa Ciherang Pondok Kecamatan Caringin Bogor
Authors: Sinaga, Bonar M
Manalu, Hertati
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Susu merupakan salah satu produk peternakan yang memiliki peran yang sangat besar bagi peningkatan kualitas sumberdaya manusia melalui pemenuhan kebutuhan protein hewani, mineral dan memiliki gizi yang tinggi dan lengkap. Tingkat pertumbuhan penduduk Indonesia yang terus meningkat mengakibatkan konsumsi susu juga mengalami peningkatan, tetapi produksi susu yang dihasilkan dalam negeri belum mencukupi. Kebijakan lain yang dilakukan pemerintah adalah membantu produsen susu untuk meningkatkan produksi susu melalui pajak yang rendah dan sarana produksi. Salah satu produsen susu kambing adalah Farm Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) Citarasa. Farm P4S Citarasa memproduksi susu kambing segar yang dipasarkan tanpa proses pengolahan. Proses pendistribusian susu kambing Farm P4S Citarasa melibatkan tenaga agen/distributor dan pedagang eceran. Harga jual susu Farm P4S Citarasa kepada agen atau distributor ditetapkan berdasarkan cara pengambilan susu (antar/jemput) dan volume pengambilan. Tujuan penelitian adalah: (1) mengidentifikasi dan memilih faktor-faktor lingkungan internal dan eksternal yang mempengaruhi pemasaran susu kambing Farm P4S Citarasa, (2) menentukan alternatif strategi pemasaran untuk Farm P4S Citarasa, dan (3) menentukan urutan prioritas strategi yang akan dilakukan Farm P4S Citarasa. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134689
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A04hma.pdf
  Restricted Access
23.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.