Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134522
Title: Analisis kinerja dan strategi pengembangan bisnis produk apel olahan pada PT. Kusuma Satria Dinasasri Wisatajaya, Kota Batu, Propinsi Jawa Timur
Authors: Putri, Eka Intan Kumala
Sudarwati, Lilis Indah
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Sebagai motor penggerak pembangunan nasional, sektor pertanian dan agroindustri diharapkan dapat memainkan peranan Hingga saat ini sektor pertanian masih memegang peranan penting dalam perekonomian nasional, mengingat peranannya dalam penyerapan lapangan kerja serta penghasil devisa dari sektor non migas. Meskipun kinerja ekspor sektor pertanian pada periode krisis ekonomi menunjukkan kecenderungan menurun, namun dibandingkan dengan sektor-sektor lainnya masih memberikan nilai positif. Volume impor buah Indonesia meningkat terus hanya menurun pada awal krisis tahun 1998, tetapi meningkat lagi tahun berikutnya, bahkan pada tahun 2002 volume impor buah sudah jauh lebih baik daripada sebelum krisis moneter. Buah yang paling banyak di impor adalah buah temperate dan sub tropik yaitu apel, jeruk, pear dan anggur. Apel impor yang semakin banyak membanjiri pasar dalam negeri menandakan baliwa: 1) adanya permintaan dari konsumen, 2) tidak cukup tersedianya apel dalam negeri secara kontinyu, dan 3) kurang jumiah buah apel dalam negeri yang berkualitas haik. Dalam kaitannya dengan hal tersebut diatas, untuk mengantisipasi hasil produksi yang berlebih yang tidak dapat dipasarkan karena mutu yang tidak memenuhi standar mutu yang telah ditetapkan untuk ekspor, salah satu alternatif mengatasi kesenjangan tersebut adalah dengan memanfaatkan apel lokal yang tersedia menjadi berbagai macam produk olahan. Dengan diolah menjadi berbagai macam produk maka buah-buahan tersebut akan mendapatkan nilai tambah, memperpanjang daya simpan, dan meningkatkan taraf hidup petani. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134522
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A04lis1.pdf
  Restricted Access
31.55 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.