Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134288
Title: Kajian Perubahan Sifat Fisiko-kimia buah mangga Mangifera indica L. gedong gincu selama penyimpanan dan pematangan buatan
Authors: Sutrisno
Anugrah, Ifsal Putra
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Mangga (Mangifera indica, L.) merupakan salah satu buah-buahan yang cukup popular di Indonesia dan statusnya dapat disejajarkan dengan jeruk, apel dan buah-buahan lainnya (Tjiptono et al., 1984). Indonesia memiliki peluang cukup besar untuk memenuhi permintaan pasar internasional karena banyak ragam buah mangga di Indonesia yang layak dijual di pasar Internasional. Salah satu buah mangga yang banyak digemari di pasaran internasional adalah mangga gedong karena manis, daging buah tebal, aroma kuat, kandungan airnya banyak, juga memiliki warna yang eksotik dan menarik. Volume ekspor buah mangga Indonesia cenderung menurun sepanjang tahun 1997-2001 yaitu 566 281 kg, 74 465 kg, 21 898 kg, 563 790 kg dan 430 187 kg (BPS, 1997-2001). Masalah utama yang sering dihadapi adalah fluktuasi dalam hal produksi komoditas mangga segar yang disebabkan berbagai faktor seperti penanganan pra panen maupun pasca panen yang kurang baik dan juga pengaruh faktor lingkungan. Kurangnya kendali pada proses pasca panen menyebabkan daya simpan buah yang singkat, dan besarnya variasi tingkat kematangan menjadi penyebab mutu buah mangga yang dihasilkan tidak seragam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji perubahan fisiologi (pola respirasi) buah mangga Gedong Gincu dan mutu produk selama berada pada berbagai kondisi suhu penyimpanan dan pematangan buatan. Penelitian dilakukan di Laboratorium Teknik Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian pada Jurusan Teknik Pertanian, Laboratorium Kimia Pangan pada Jurusan Teknologi Pangan dan Gizi, serta Laboratorium Rekayasa Proses Pangan pada Pusat Antar Universitas (PAU) Institut Pertanian Bogor, mulai dari bulan September- Nopember 2003. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134288
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F04ipa.pdf
  Restricted Access
18.69 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.