Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134260
Title: Estimasi indeks stres air tanaman jarak Ricinus communis L berdasarkan model simulasi dinamika air tanah
Authors: Handoko
Djufry, Fadjry
Ardiyanto, Yanto
Issue Date: 2004
Publisher: IPB University
Abstract: Model simulasi tanaman yang bersifat mekanistik dapat digunakan untuk memahami proses interaksi antara tanaman, tanah dan cuaca. Salah satu aplikasinya digunakan untuk menduga tingkat stres tanaman terhadap air. Model simulasi dinamika air tanah mampu mensimulasi perlakuan non irigasi, irigasi ½ ETP dan irigasi 1 ETP terutama kedalaman 0-100 cm. Pada kedalaman 0-25 cm model tidak dapat mensimulasi dengan baik perlakuan non irigasi. Model simulasi dinamika air tanah ini terintegrasi dengan model simulasi tanaman. Model simulasi dinamika air tanah ini digunakan untuk menduga indeks stres air tanaman (CWSI). Nilainya berkisar antara 0 dan 1. CWSI pada perlakuan non irigasi rata-rata setelah waktu aplikasi air sampai panen pertama sebesar 0.8 atau setiap hari kebutuhan air potensialnya hanya mampu terpenuhi 20%. Pada perlakuan irigasi ½ ETP, CWSI-nya relatif lebih besar dibandingkan perlakuan irigasi 1 ETP terutama 10 hari pertama setelah perlakuan. ILD dan biomassa kering total antar level irigasi yang diberikan menunjukan perbedaan yang signifikan. Tanaman dengan perlakuan irigasi 1 ETP memiliki ILD dan biomassa kering total paling besar sedangkan pada perlakuan non irigasi, tanaman memiliki ILD dan biomassa kering total paling rendah. Diamater batang dan tinggi tanaman kurang begitu sensitif terhadap stres air. Produksi biji untuk perlakuan non irigasi, irigasi ½ ETP dan 1 ETP berturut-turut adalah 0.67 Ton/Ha, 1.21 Ton/Ha dan 1.67 Ton/Ha. Semakin besar rata- rata CWSI selama pertumbuhanya tanaman mengalami stres air yang semakin berat Untuk menguji tingkat stres lebih lanjut perlu menghubungkan CWSI dengan respon tanaman yang lebih sensitif terhadap stres air, seperti resistensi stomata.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/134260
Appears in Collections:UT - Geophysics and Meteorology

Files in This Item:
File SizeFormat 
G04yar.pdf
  Restricted Access
6.05 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.