Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/133675
Title: Pilot Project Feedstock Tanaman Energi Eksisting di Daerah Labuan untuk Sustainability Biomassa Cofiring
LAPORAN AKHIR
Authors: Rusli, Meika Syahbana
Hermawan, Dede
Sukendro, Andi
Trison, Soni
Fitria, Rista
Issue Date: Dec-2023
Publisher: Bekerjasama PT. Artha Daya Coalindo
Abstract: Energi baru dan terbarukan (EBT) berperan penting dalam meningkatkan ketahanan energi dan dekarbonisasi ekonomi global. Untuk mendukung hal tersebut, Pemerintah telah menetapkan Kebijakan Energi Nasional (KEN) yang dituangkan dalam Peraturan Pemerintah (PP) No. 79 Tahun 2014. Dalam PP No. 79 Tahun 2014 disebutkan bahwa bauran EBT pada tahun 2025 ditargetkan mencapai 23% dan pada tahun 2050 ditargetkan mencapai 31%. Target ini setara dengan kapasitas pembangkit energi terbarukan sebesar 45 GW dari total kapasitas 135 GW pada tahun 2025. KEN kemudian ditindaklanjuti oleh Pemerintah dengan Peraturan Presiden No. 22 Tahun 2017 tentang Rencana Umum Energi Nasional (RUEN). Pada tahun 2022 bauran energi telah mencapai 14,11% artinya masih diperlukan usaha yang signifikan untuk mecapai target pemerintah yaitu 23% di tahun 2025. Salah satu jenis energi yang berpotensi dapat dikembangkan dan mampu menyumbang angka bauran energi secara signifikan adalah biomassa. Signifikansi bauran energi tersebut didapatkan dari kombinasi campuran bahan bakar biomassa dengan PLTU dengan sistem cofiring. Saat ini PT PLN (Persero) telah merencanakan 52 PLTU yang akan melaksanakan program PLTU Co-firing. Dimana 52 PLTU Co-firing yang tersebar di seluruh Indonesia memiliki total kapasitas pembangkit sebesar 18.665 MW. Sehingga dapat diperkirakan jika menggunakan sistem cofiring pada total PLTU eksisting dapat meningkatkan bauran energi dari biomassa 186.65 MW (1%) dan 933.25 MW (5%). Mengingat pentingnya peningkatan angka bauran energi tersebut maka sustainability dari ketersediaan biomassa perlu diperhitungkan secara detail dan matang. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/133675
Appears in Collections:Research Report

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Meika S. Rusli_ Laporan Akhir Kerjasama PT ADC.pdfLaporan9.41 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.