Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/133355
Title: Karakteristik Spektral Kubis dan Cabai Merah Keriting pada Beberapa Pemupukan
Authors: Ardiansyah, Muhammad
Munibah, Khursatul
Sabila, Salma
Issue Date: 27-Dec-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Salah satu upaya untuk meningkatkan produktivitas tanaman adalah dengan cara memenuhi kebutuhan nutrisi haranya. Pemberian pupuk merupakan praktek umum untuk memperbaiki kondisi tanah dan memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman selama proses pertumbuhan. Aplikasi pupuk yang kurang atau berlebih dapat menyebabkan perubahan pertumbuhan tanaman dan mengakibatkan variasi spektral tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan membandingkan karakteristik spektral tanaman kubis dan cabai merah keriting terhadap perlakuan pemupukan menurut umur tanaman menggunakan spektroradiometer. Pengamatan reflektan spektral kubis dan cabai merah keriting menggunakan spektroradiometer dengan field of View (FOV) 25° pada 21 petak perlakuan pemupukan tanaman kubis dan 27 petak perlakuan pada tanaman cabai merah keriting. Pengukuran dilakukan sebanyak 5 kali dari November 2022 sampai Januari 2023, antara pukul 08.00 WIB – 12.00 WIB. Berdasarkan hasil analisis, Respon spektral tanaman kubis dan cabai merah memiliki pola yang mirip, yang ditunjukan oleh nilai reflektan rendah pada panjang gelombang cahaya tampak dan tinggi pada gelombang red-edge dan NIR. Nilai reflektan kubis lebih tinggi dari reflektan cabai merah keriting pada semua panjang gelombang dan dan menapai nilai tertinggi pada fase generatif yaitu umur 47 HST, sedangkan cabai merah keriting nilai tertinggi pada fase generatif umur 83 HST.Perlakuan pemupukan berpengaruh nyata terhadap spektral dari kubis dan cabai merah keriting (0.95). Perlakuan pemupukan dengan dosis tertinggi (perlakuan G) pada kubis berbeda nyata dengan perlakuan lainnya pada umur 33 HST dan 39 HST. Kondisi tersebut juga terjadi pada tanaman cabai merah keriting, dimana perlakuan pemupukan P2A2 berbeda nyata dengan perlakuan lainnya pada 35 HST dan 83 HST. Pada fase vegetatif hingga fase generatif awal, semakin tinggi dosis pemupukan, semakin rendah reflektansi biru dan merah, sebaliknya reflektansi hijau makin tinggi. Pada gelombang NIR, semakin tinggi dosis pemupukan semakin tinggi reflektansi NIR. Pada kubis panjang gelombang 622 nm, 671 nm, 757 nm dan 905 nm sensitif terhadap kadar N untuk setiap perlakuan pemupukan, sedangkan pada tanaman cabai merah keriting sensitif pada panjang gelombang merah (622 nm dan 671 nm) dan red-edge (718 nm dan 738 nm) NIR (757 nm dan 905 nm).
One of the ways to increase plant productivity is by fulfilling its nutrient requirements. Fertilizer application is a common practice to improve soil conditions and meet the nutritional needs of plants during the growth process. Under or over application of fertilizer can cause changes in plant growth and result in plant spectral variations. This study aims to identify and compare the spectral characteristics of cabbage and curly red chili plants to fertilizer treatment according to plant age using a spectroradiometer. Spectral reflectance observations of cabbage and curly red chili using a spectroradiometer with a field of view (FOV) of 25° on 21 cabbage fertilization treatment plots and 27 treatment plots on curly red chili plants. Measurements were made 5 times from November 2022 to January 2023, between 08.00 WIB – 12.00 WIB. Based on the results of the analysis, the spectral response of cabbage and red chili plants has a similar pattern, which is indicated by low reflectance values at visible light wavelengths and high at red-edge and NIR waves. The reflectance value of cabbage is higher than the reflectance of curly red chili at all wavelengths and and reaches the highest value in the generative phase at the age of 47 HST, while curly red chili has the highest value in the generative phase at the age of 83 HST.Fertilization treatment significantly affects the spectral of cabbage and curly red chili (0.95). Fertilization treatment with the highest dose (treatment G) on cabbage is significantly different from other treatments at the age of 33 HST and 39 HST. This condition also occurred in curly red chili plants, where the P2A2 fertilization treatment was significantly different from the other treatments at 35 HST and 83 HST. In the vegetative phase to the early generative phase, the higher the fertilization dose, the lower the blue and red reflectance, on the other hand, the higher the green reflectance. In the NIR wave, the higher the fertilizer dose, the higher the NIR reflectance. In cabbage, wavelengths of 622 nm, 671 nm, 757 nm and 905 nm are sensitive to N levels for each fertilization treatment, while curly red chili plants are sensitive to red wavelengths (622 nm and 671 nm) and red-edge (718 nm and 738 nm) NIR (757 nm and 905 nm).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/133355
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover925.92 kBAdobe PDFView/Open
A14190027_Salma Sabila.pdf
  Restricted Access
Fullteks2.13 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran473.71 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.