Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/132130
Title: Faktor-faktor yang Dipertimbangkan dalam Pembelian Buah-buahan Segar di Giant Taman Yasmin
Authors: Kusnadi, Nunung
Lubis, Sella Kristy R
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi karakteristik konsumen buah-buahan di Giant, menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi konsumen dalam berbelanja di Giant, dan menganalisis faktor-faktor yang dipertimbangkan oleh konsumen dalam membeli buah-buahan segar di Giant. Penelitian dilakukan di salah satu ritel modern di Bogor yaitu Giant Taman Yasmin. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulai Mei 2011 sampai dengan Juni 2011. Jumlah responden yang diwawancarai sebanyak 100 orang dengan menggunakan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif untuk mengetahui karakteristik konsumen dan faktor-faktor yang memengaruhi konsumen untuk berbelanja di Giant dan analisis faktor untuk menganalisis faktor-faktor yang dipertimbangkan dalam pembelian buah impor dan buah lokal. Karakteristik konsumen yang diwawancarai umumnya adalah wanita, status sudah menikah, memiliki anggota keluarga 4-6 orang dan berusia 25-35 tahun. Sebagian besar responden di Giant memiliki tingkat pendidikan yang tinggi yaitu sarjana dan bekerja sebagai pegawai swasta serta pendapatan responden berkisar antara Rp 1.000.000,00 – Rp 2.500.000,00. Pengeluaran responden dalam pembelian buah-buahan segar tidak dipengaruhi oleh jumlah pendapatan. Hal ini disebabkan karena pengeluaran responden yang memiliki penghasilan yang rendah dan penghasilan yang tinggi masih tergolong rendah juga yaitu kurang sama dengan Rp 100.000,00. Sikap responden yang berbelanja di Giant berbeda dibandingkan dengan pasar tradisional dikarenakan mereka membutuhkan suasana yang nyaman ketika berbelanja dan dalam pembelian buah-buahan mereka lebih menyukai buah impor karena ketersediaan buah impor yang lebih banyak dan beragam sehingga ketika buah-buahan segar yang diinginkan tidak ada maka responden akan membeli jenis buah lain. Sebagian besar responden melakukan pembelian buah-buahan segar secara tidak terencana hal ini dikarenakan adanya promosi atau diskon sehingga mereka tertarik untuk membeli yang sebagian besar dilakukan oleh responden yang berjenis kelamin perempuan. Hal yang paling dipertimbangkan oleh responden adalah kualitas dan harga akan tetapi jika terjadi kenaikan harga buah-buahan segar maka responden akan tetap membeli buah-buahan segar. Hal ini disebabkan oleh faktor kebutuhan yang harus dipenuhi setiap hari walaupun hanya dalam jumlah kecil. Faktor-faktor yang dipertimbangkan oleh konsumen dalam membeli buahbuahan segar dibagi ke dalam dua bagian yaitu faktor-faktor yang dipertimbangkan dalam pembelian buah impor dan faktor-faktor yang dipertimbangkan dalam pembelian buah lokal. Faktor-faktor yang dipertimbangkan oleh konsumen dalam pembelian buah impor dibagi menjadi dua faktor utama yaitu faktor fisik yang meliputi warna, penampilan, dan keragaman, dan faktor kualitas yang meliputi rasa, harga dan kesegaran. Sedangkan faktorfaktor yang dipertimbangkan oleh responden dalam melakukan pembelian buah lokal dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor fisik yang meliputi warna, keragaman dan penampilan, dan faktor harga yang meliputi harga, diskon, dan rasa.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/132130
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
H12skr.pdf
  Restricted Access
Fulltext15.93 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.