Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131650
Title: Karakteristik permukaan finir kupas beberapa kultivar Poplar
Authors: Darmawan, I Wayan
Martha, Resa
Issue Date: 2015
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Fenomena pemanfaatan kayu cepat tumbuh sudah terjadi secara global. Kayu cepat tumbuh memiliki potensi besar dalam pembuatan finir untuk kayu lapis dan LVL. Perancis merupakan produsen kayu Poplar terbesar di Eropa. Penelitian ini menganalisa tentang lima kultivar terbaik yang digunakan untuk struktural. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis karakteristik permukaan beberapa kultivar Poplar berdasarkan kekasaran permukaan, retak kupas, dan keterbasahan. Kekasaran permukaan diukur menggunakan surface roughness tester. Metode pengukuran retak kupas menggunakan tinta dan diukur dibawah digital video microscope. Pengujian keterbasahan diukur berdasarkan pengukuran sudut kontak antara cairan dan permukaan kayu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kekasaran permukaan dan retak kupas mengalami penurunan dari empulur ke kulit. Finir dekat empulur memiliki sudut kontak yang lebih kecil daripada finir dekat kulit. Kekasaran permukaan dan retak kupas memiliki pengaruh yang nyata terhadap keterbasahan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131650
Appears in Collections:UT - Forestry Products

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
E15rma1.pdf
  Restricted Access
Fulltext2 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.