Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131134
Title: Propagasi suara di luar dan dalam ruangan pada berbagai suhu dan jenis permukaan
Authors: Effendy, Sobri
Yulyanto, Wisnu Eka
Erfiyanti, Tia
Issue Date: 2010
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Propagasi suara dapat terjadi di dalam dan luar ruangan. Tentu saja pola propagasi suara yang terjadi di dalam dan luar ruangan berbeda akibat adanya komponen-komponen berbeda di dalamnya. Diantaranya adalah kondisi meteorologi seperti variasi suhu dan angin, penyerapan suara oleh atmosfer, kontur dan jenis permukaan, serta penghalang seperti bangunan dan tanaman. Berdasarkan penjelasan tersebut, terdapat komponen jenis permukaan dan variasi suhu udara yang dapat mempengaruhi pola propagasi suara. Maka dari itu, dilakukan penelitian yang melibatkan kedua komponen itu. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah menentukan keterkaitan sebaran kebisingan akibat jenis permukaan dan perbedaan suhu udara dan mendeskripsikan sebaran kebisingan pada skala model (dalam ruangan) dan pada kondisi nyata (luar ruangan) dengan perbedaan suhu udara dan jenis permukaan yang ada. Berdasarkan tujuan penelitian ini, parameter yang digunakan adalah suhu udara dan jenis permukaan. Adapun metode yang digunakan dalma penelitian ini adalah metode Inverse Square Law. Selain itu juga digunakan penyaringan frekuensi 1/3 oktaf. Berdasarkan pengukuran yang dilakukan, didapat hasil bahwa faktor suhu udara ternyata tidak semuanya berpengaruh nyata terhadap tingkat tekanan suara di luar ruangan. Hanya pada beberapa frekuensi, yaitu pada frekuensi 63, 80, 100, 160, 315, 630, 800, 1000 (Hz). Akan tetapi, untuk faktor jenis permukaan, semua frekuensi yang telah diklasifikasikan berpengaruh nyata terhadap tingkat tekanan suara. Maka dengan kata lain, tingkat tekanan suara yang diterima pada kondisi luar ruangan bergantung pada jenis permukaan tempat dimana sumber bising itu berada. Lain halnya hasil yang didapat dari pengukuran pada kondisi dalam ruangan. Setelah pengukuran didapatkan hasil bahwa faktor suhu udara berpengaruh nyata terhadap tingkat suara pada semua frekuensi hasil klasifikasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131134
Appears in Collections:UT - Geophysics and Meteorology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G10ter.pdf
  Restricted Access
Fulltext14.11 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.