Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131110
Title: Keawetan alami kayu ulin (Eusideroxsylon zwageri T. et B) asal Jambi
Authors: Febrianto, Fauzi
Achmad, Mochlis
Issue Date: 2003
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Keawetan alami kayu adalah suatu ketahanan kayu secara alamiah terhadap serangan jamur dan serangga dalam lingkungan yang serasi bagi kehidupan organisme bersangkutan (Duljapar, 1996). Keawetan kayu berarti ditentukan oleh daya tahannya terhadap berbagai organisme perusak kayu terutama jamur dan serangga (termasuk rayap). Keawetan alami kayu sangat dipengaruhi oleh konsentrasi zat ekstraktif yang beracun terhadap organisme perusak kayu (Syafii, 1996). Keawetan alami kayu bervariasi sesuai dengan jumlah serta jenis zat ekstraktifnya. Salah satu jenis kayu indonesia yang memiliki keawetan alami yang tinggi adalah kayu ulin (Eusideroxylon zwagerii T. et. B). Kayu ulin termasuk dalam kelas awet I dan berdasarkan percobaan kuburan pun jenis kayu ini masuk kelas awet tersebut. Daya tahan terhadap rayap kayu kering termasuk kelas awet II, tetapi terhadap jamur pelapuk kayu termasuk kelas awet I (Martawijaya dkk, 1989). Di hutan alam Senami (Jambi) sesuai dengan nama lokalnya dikenal empat nama kayu ulin yaitu bulian sirap, bulian tanduk, bulian kapur dan bulian daging Belum ada informasi tentang keawetan alami ke empat kayu tersebut (Irawan, 2001). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keawetan alami atau daya tahan kayu Ulin bagian gubal dan teras dari Propinsi Jambi terhadap serangan rayap tanah (Coptotermes curvignathus Holmgren) melalui pengujian secara laboratorium. Pengujian kehilangan berat menggunakan standard "Modified Wood Block Test" (MWBT-Test). Pengujian kandungan zat ektraktif kayu ulin dalam pelarut air dingin menggunakan standar TAPPIT 307 pm-88. Pengujian kelarutan zat ekstraktif kayu ulin dalam pelarut air panas menggunakan standar TAPPI T 207 om-88. Pengujian kandungan zat ekstraktif dalam pelarut alkohol benzena menggunakan standar TAPPI T 204 om-88. Rancangan percobaan yang digunakan dalam pengujian secara laboratorium yang berupa kehilangan berat adalah dengan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/131110
Appears in Collections:UT - Forestry Products

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
E03mac.pdf
  Restricted Access
Fulltext5.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.