Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130892
Title: Jumlah dan kualitas oosit kucing lokal (Felis catus) hasil aspirasi dan pencacahan ovarium dari siklus estrus yang berbeda
Authors: Gunanti
Mohamad, Kusdiantoro
Thayib, Mursalina Fauziah
Issue Date: 2000
Publisher: IPB University
Abstract: Penurunan populasi fellidae liar serta meningkatnya kebutuhan terhadap kucing ras memerlukan data reproduksi dari jenis hewan ini. Faktor lain yang tidak dapat dihindari yakni mahalnya harga kucing ras sehingga tidak mungkin penelitian dapat langsung dilakukan terhadap hewan tersebut di atas. Sebaliknya populasi kucing lokal yang banyak dapat dipakai sebagai model untuk penelitian baik pada fellidae liar maupun kucing ras. Penelitian dapat dilakukan secara eksploratif maupun aplikatif dan data yang diperoleh diharapkan dapat diterapkan kembali ke fellidae liar atau kucing ras tadi. Penelitian ini, merupakan salah satu dari serangkaian penelitian pada kucing lokal yang bertujuan untuk mengetahui jumlah dan kualitas oosit yang diperoleh dari ovarium kucing lokal dengan berbagai fase siklus reproduksi yang berbeda.. Pengambilan sampel dilakukan terhadap kucing lokal di wilayah Kodya Bogor selama 6 bulan, mulai dari 26 Maret sampai 22 September 1999. Penentuan fase siklus reproduksi dilakukan dengan metode ulas vagina menggunakan pewarnaan Giemsa 10%. Ovarium diperoleh dari kucing melalui bedah ovariektomi dengan umur 1-3 tahun dan berat 2-3 kg. Oosit dikoleksi dengan cara aspirasi dan pencacahan. Hasil koleksi oosit dihitung dan dilihat kualitasnya untuk setiap pasang ovarium dari masing-masing fase siklus estrus. Pada berdasarkan gambaran sitologi pada kucing pemeriksaan lokal ulas didapatkan vagina heil
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130892
Appears in Collections:UT - Anatomy, Phisiology and Pharmacology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
B00mft.pdf
  Restricted Access
Fultext1.28 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.