Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130468
Title: Manajemen mutu pada perusahaan agribisnis susu PT.Fajar Taurus: Analisis manajemen mutu terpadu dengan menggunakan metode proses hirarki analitik
Authors: Purwanto, Budi
Muliana, Rudi Arodi
Issue Date: 1998
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Komoditi susu merupakan salah satu produk pertanian yang memiliki nilai gizi yang tinggi. Didalam susu terkandung hampir semua komponen yang diperlukan oleh tubuh yaitu lemak, protein, mineral, dan vitamin. Usaha petemakan sapi perah telah lama berkembang di Indonesia karena kondisi alam yang mendukung usaha tersebut. Tetapi produksi susu yang dihasilkan oleh usaha petemakan sapi perah lokal belum dapat bersaing dengan petemakan sapi perah luar negeri baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Dalam menghasilkan produk susu perusahaan agribisnis susu tidak hanya mengutamakan kuantitas melainkan juga kualitas dari produk susu yang dihasilkan. Untuk menghasilkan susu sapi perah yang berkualitas, perusahaan susu lokal harus melakukan pengendalian yang dimulai dari pengadaan sarana produksi, proses produksi, pengolahan, pemasaran sampai ke tangan konsumen. Hal ini dikarenakan susu merupakan salah satu komoditi agribisnis yang terdiri dari beberapa sub sistem yang saling terkait satu dengan yang lain. Untuk melakukan pengendalian mutu yang menyeluruh inilah manajemen mutu terpadu (Nllv1T) diperlukan, karena dengan penerapan MMI perusahaan dapat melakukan perbaikan dan peningkatan mutu secara menyeluruh dan mengikutsertakan partisipasi dari seluruh karyawannya.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130468
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A98ram.pdf
  Restricted Access
Fullteks2.76 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.