Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130292| Title: | Karakteristik karkas dan non karkas sapi potong pada kerangka tubuh yang berbeda |
| Authors: | Nuraini, Henny Muladno Purpranoto, Irmawan |
| Issue Date: | 2013 |
| Abstract: | Karkas merupakan hasil utama dari pemotongan ternak. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan produksi karkas dan non karkas yang dihasilkan sapi potong pada kerangka tubuh kecil, sedang dan besar. Ternak yang digunakan dalam penelitian ini adalah 36 ekor sapi kerangka tubuh kecil (sapi bali), 16 ekor sapi kerangka tubuh sedang (sapi PO) dan 27 ekor sapi kerangka tubuh besar (sapi silangan lokal). Data penelitian diperoleh berdasarkan survei karkas yang dilaksanakan di 13 Rumah Pemotongan Hewan (RPH). Peubah yang diamati adalah karakteristik karkas dan non karkas. Karakteristik karkas meliputi bobot potong, bobot karkas, bobot lemak dan persentase lemak, sedangkan karakteristik non karkas meliputi bobot non karkas dan persentase non karkas. Analisis data menggunakan sidik ragam (ANOVA) dan selanjutya diuji lanjut dengan uji Duncan. Kerangka tubuh sapi potong dapat mempengaruhi karakteristik karkas dan non karkas. Ukuran kerangka tubuh yang semakin besar akan meningkatkan bobot karkas (P<0.05). Sapi kerangka sedang lebih efisien untuk dikembangkan karena menghasilkan persentase karkas yang baik dan rendah lemak |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130292 |
| Appears in Collections: | UT - Animal Production Science and Technology |
Files in This Item:
| File | Description | Size | Format | |
|---|---|---|---|---|
| D13ipu.pdf Restricted Access | Fulltext | 394.5 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.